BPJS Diminta Tingkatkan Pelayanan

Ass II : BPJS harus Menjadi Ujung Tombak Pelayanan kesehatan

0
402
BPJS Diminta Tingkatkan Pelayanan
BOLMONG,DETOTABUAN.COM – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, diminta agar memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sehingga tidak ada lagi keluhan yang muncul, seperti sebelum-sebelumnya.

Hal ini sebagaimana dikatakan Pemerintah Kabupaten Bolmong yang diwakili Assiten II Djek Damopolii, saat melakukan pertemuan dengan BPJS, Kamis (12/5), diruang kerjanya. “Pelayanan BPJS Kesehatan perlu ditingkatkan lagi, saya berharap BPJS menjadi ujung tombak pelayanan kesehatan terhadap masyarakat,” ujarnya.

Ia meyakinkan, jika Pemkab Bolmong akan menunjang program Pemprov dan BPJS Kesehatan dalam melakukan pelayanan kepada masyarakat melalui forum kemitraan dan forum komunikasi.

Sementara itu, Kepala Cabang BPJS Tondano dr Merita Rondonuwu mengatakan, bahwa forum komunikasi pemangku kepentingan terutama tingkat kabupaten kota, bertujuan membangun komunikasi yang baik antara pihak pemangku kepentingan terkait pelaksanaan program BPJS kesehatan, meliputi saran, gagasan, pemecahan masalah serta perumusan rencana kerja sama yang strategis.

“Yang menjadi permasalahan BPJS didaerah, itu karena masyarakatnya yang belum terdaftar sebagai peserta BPJS,’ terang Rondonuwu.

Dalam kesempatan itu, Kepala Puskesmas Lolak sempat menanyakan soal ada masyarakat yang datang berobat dengan membawa rekomendasi dari Dinsos.

Rondonuwu menjelaskan, jika ada pasien atau masyarakat yang membawa kartu keluarga sehat atau rekomendasi dari Dinas Sosial, maka dapat di cek lewat data yang ada. Jika belum terdaftar, maka Puskesmas wajib memberikan edukasi kepada masyarakat, apakah yang bersangkutan sudah terdaftar atau belum.

Diketahui turut hadir dalam rapat tersebut diantaranya, Kepala Dinas Kesehatan Drg Rudiawan, Kepala Dinas Sosial Lutfi Limbanadi, Dinas Ketenaga Kerjaan, Catatan Sipil, Bappeda, Puskemsmas Lolak, serta para tamu undangan. (Tr)

 

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.