Sabtu, 20 April 2024 - 10:14 pm
Beranda Advertorial Wabup Berharap Peringatan Tahun Baru Islam Dijadikan Momentum untuk Berhijrah

Wabup Berharap Peringatan Tahun Baru Islam Dijadikan Momentum untuk Berhijrah

0
207

BOLSEL,DETOTABUAN.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Senin (16/9) tadi menggelar peringatan Tahun Baru Islam 1441 Hijriyah yang dirangkaikan dengan doa dan penerimaan Jamaah Haji Bolsel tahun 2019, yang dilaksanakan di Masjid Agung An-Nur, Desa Popodu.

Kegiatan di awali dengan pembacaan ayat suci alquran dan pembacaan doa yang di bawakan oleh Ust. Lisin Yunus, kemudian dilanjutkan dengan ceramah agama oleh Ust. Dani Pontoh.

Wakil Bupati Bolsel Deddy Abdul Hamid dalam sambutannya menyampaikan, memang peringatan Tahun Baru Islam 1441 Hijriah di Kabupaten Bolsel, sengaja dimundurkan, karena akan dirangkaikan dengan doa dan penerimaan Jamaah Haji Bolsel tahun 2019.

Wabup berharap, peringatan tahun baru Islam kali ini, kiranya dapat dijadikan momentum bagi kita semua, untuk berhijrah.

“Dalam konteks hari ini, Hijrah tidak lagi dilakukan dengan perpindahan secara fisik, namun lebih kepada perilaku, misalnya untuk para ASN dari tadinya malas datang ke kantor, kiranya melalui momentum peringatan tahun baru Islam ini, dapat lebih semangat lagi untuk datang ke kantor,” harapnya.

Selain itu, Wabup menyampaikan ucapan selamat datang, serta mendoakan para jamaah haji yang baru kembali dari tanah suci, agar menjadi haji Mabrur.

Menurut Wabup, Pemkab Bolsel berupaya memberikan dukungan dan bantuan kepada jamaah haji baik dari segi pelayanan dan pembinaan.

Hal ini di maksud agar jamaah haji ikut berperan membangun daerah khususnya pembangunan mental dan spiritual. Karena daerah ini membutuhkan orang berilmu dan beriman agar menjadi Berkah bagi daerah.

Bupati Bolsel Hi. Iskandar Kamaru, yang juga merupakan salah seorang jamaah Haji tahun ini dikesempatan itu mengatakan, perayaan tahun baru Islam harus dimaknai dengan motivasi untuk membangun daerah.

Menurutnya, kita memerlukan kecepatan berpikir sekaligus bertindak untuk membangun daerah ini, karena ekonomi semakin tanpa batas, teknologi semakin maju, serta demografi berubah.

“Tantangan yang dihadirkan adalah bagaimana menata sumber daya sebagai aset berharga, karena berbagai hasil pembangunan dan prestasi adalah kerja keras kita semua, masyarakat Bolsel,” ujar Bupati.

Bupati juga berharap agar masyarakat Bolsel yang beragama Islam untuk bisa menyisihkan sedikit penghasilan mereka agar bisa menunaikan rukum Islam yang ke-5 ini, disamping bantuan dari pemerintah.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekda Marzanzius Arvan Ohy, S.STP, Staf Khusus Bupati, Ketua PKK Bolsel, Pimpinan OPD, Unsur Forkopimda, para ASN serta para Jamaah Haji Bolsel Tahun 2019.

(Adve/Tio)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.