Keluarga Besar SD Cokro Ikhwan Serahkan Bantuan untuk Warga Terdampak Banjir di Kelurahan Imandi

oleh -1268 Dilihat
oleh

Detotabuan.com,BOLMONG – Sebagai bentuk kepedulian, keluarga besar SD Cokroaminoto Ikhwan menyerahkan bantuan untuk warga terdampak banjir di Kelurahan Imandi, Kecamatan Dumoga Timur, Kabupaten Bolmong.

Bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Kepsek Sugianto Ngurawan, A.MPd kepada Lurah Imandi Denny Kui Walalangi, SE bertempat di Posko sementara Penanganan banjir, kantor Kelurahan Imandi, Jumat 23 Agustus 2024 tadi.

Adapun bantuan yang diserahkan yakni berupa bahan – bahan kebutuhan pokok (Sembako) seperti beras, telur dan mie instan.

Kepsek SD Cokro Sugianto Ngurawan, A.MPd mengungkapkan, bantuan ini merupakan sumbangan yang dikumpulkan oleh para Guru dan orang tua murid SD Cokroaminoto Ikhwan.

“Bantuan ini dikumpulkan sendiri secara ikhlas oleh para Guru dan orang tua murid SD Cokro Ikhwan guna membantu warga terdampak banjir Imandi,” ujarnya.

Hal ini kata dia, setelah mereka mendengar bahwa korban Banjir di kelurahan Imandi masih kekurangan bantuan.

“Meski tidak seberapa, namun kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat dan pemerintah setempat,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Lurah Imandi Denny Kui Walalangi, SE mengaku bersyukur atas bantuan yang diberikan.

“Memang yang terdampak banjir di Imandi ini cukup banyak sekitar 896 Kepala Keluarga dari total 1452 Kepala Keluarga,” sebutnya.

Menurutnya, Hingga hari ini, yang memberikan bantuan ke Kelurahan Imandi baru Kepala DLH Provinsi Sulut DR. Ir. Limi Mokodompit, MM, dari keluarga Besar SD Cokro Ikhwan, Anshor Bolmong, kemudian dari pihak swasta yakni dari salah satu warga Imandi yang sukses di Amerika.

“Memang kalau kita hitung bantuan ini masih belum cukup, bahkan jika telur saja dibagi 1 butir per KK itu tidak sampai, makanya kami masih menunggu sumbangan dari Pemkab Bolmong, yang terinformasi akan segera turun pekan ini sehingga semua bisa kebagian,” ujarnya.

Denny mengungkapkan, sejak 20 tahun terakhir, baru kali ini Imandi diterjang banjir bandang, hal ini disebabkan karena tanggul di aliran sungai Mo’osi pecah sehingga aliran sungai berubah.

“Kemarin kita sudah menaikkan alat Excavator 1 unit untuk menggali kembali aliran air yang berubah, agar ketika hujan deras, tidak lagi terjadi banjir,” pungkasnya.

(Tio)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.