Peringati HKN ke – 58, Dinkes Kotamobagu Gelar Sejumlah Kegiatan

0
70

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM – Memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke – 58, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotamobagu menggelar berbagai kegiatan yang dipusatkan di Halaman kantor Dinkes, Senin (14/11/2022) tadi.

Plt Kepala Dinkes Dr. Wahdania, L. Mantang, M.Kes mengatakan, pada tanggal 12 November 2022 kemarin, merupakan (HKN) ke 58 dengan tema “Bangkit Indonesiaku Sehat Negeriku”.

“Tema ini dipilih sebagai praktis seiring dengan perkembangan pandemi ke endemi untuk mengembangkan bangkitnya semangat dan optimisme komponen masyarakat Indonesia terlepas dari pandemi,” ujarnya

Menurutnya, tujuan dari kegiatan ini, membawa pesan dari masa transisi pandemi ke edemi untuk tidak boleh lengah.

“Seluruh komponen masyarakat, organisasi kemasyarakatan, praktisi akademis turut mengambil bagian dalam peringatan HKN untuk mendukung pembangunan kesehatan,”ungkapnya

Kegiatan HKN lanjut dia, mengusung semangat untuk merangkul petugas kesehatan.

“Hal ini untuk membangun motivasi, kreatif, inovatif serta membangun kerja sama antar instansi kesehatan di wilayah Kota Kotamobagu untuk dapat meningkatkan pelayanan kesehatan yang prima,” jelasnya

Dr Wahdania menambahkan, ada beberapa rangkaian kegiatan yang dilakukan untuk memperingati HKN ini.

“Memberikan penghargaan atas pembuat program terbaik di puskesmas, lomba video kreatif, lomba senam cerdik, lomba futsal, lomba makan buah, lomba lari karung, lomba lari kelereng, dan lomba memasukan paku dalam botol,” ungkapnya

“Adapun peserta lomba yaitu dari Dinkes, Rumah Sakit Kotamobagu, seluruh puskesmas Kotamobagu dan UPTD Instalasi Farmasi,” Pungkasnya

Diketahui kegiatan di rangkaikan dengan jalan pagi, zumba serta dilanjutkan dengan pemotongan Kue dan penyerahan hadiah kepada pemenang lomba.

Turut hadir, Asisten I Nasli Paputungan, Kabag Rumah Sakit Kotamobagu, seluruh staf Dinkes, dan instansi Puskesmas se-Kota Kotamobagu.

(Ludin)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.