Dukung Bolmong Raih WTP, Pemkab Bolsel Proaktif Terkait Penyelesaian Aset Pemekaran

0
89

BOLMONG,DETOTABUAN.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolsel mendukung penuh langkah Pemkab Bolmong dalam rangka penuntasan aset hibah di daerah pemekaran.

Tercatat, sudah tiga kali Pemkab Bolsel melakukan serah terima aset senilai 22 Miliar, meliputi tahap pertama senilai Rp 3,5 Miliar, Tahap Kedua 10,5 Miliar dan Tahap ketiga senilai 7,9 Miliar.

“Aset aset tersebut terdiri dari tanah, jalan, jaringan, irigasi dan gedung,” ujar Kepala Bidang (Kabid) Aset Badan Keuangan Daerah (BKD) Bolsel, Anwar Yasin, SAP kepada sejumlah awak media, Kamis (29/8) tadi.

Untuk tahap selanjutnya kata Anwar, masih ada aset senilai 185 juta yang akan diserahterimakan.

“Hasil ini, setelah dilakukan identifikasi bersama dari total 37 Miliar sisa aset yang diajukan pemkab Bolmong,” ujarnya.

Anwar berharap, dukungan pemkab bolsel dalam proses penyelesaian aset ini, dapat memberikan dampak positif pada pemeriksaan LHP BPK kabupaten Bolmong tahun 2019 mendatang.

“Kami berharap, semoga apa yang dilakukan Pemkab Bolsel, bisa membantu Pemkab bolmong dalam upaya mengejar Opini WTP dari BPK RI,” pungkasnya.

(*/Tio)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.