PEMDA GELAR UPACARA HUT DWP, HARI IBU DAN HKSN

oleh -667 Dilihat
oleh

BOLMUT,DETOTABUAN.COM – Rabu Siang (29/12) Pemerintah Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara menggelar Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Dharma Wanita Persatuan (DWP) Ke-16 yang dirangkaikan dengan Peringatan Hari Ibu ke-87 dan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN) ke-57 Tingkat Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Tahun 2015 yang bertempat di Auditorium Kantor Bupati. Bupati Bolaang Mongondow Utara Drs. Hi. DEPRI PONTOH bertindak sebagai Inspektur Upacara.

Sambutan Ketua Umum DWP Pusat WIEN RITOLA TASMAYA yang dibacakan oleh Wakil Ketua DWP Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Hj. FITRI NANI-BUHANG, SE menyampaikan bahwa sebagai salah satu organisasi masyarakat perempuan terbesar di Indonesia, sudah selayaknya DWP mempunyai prinsip dan mengambil peran strategis dalam konstalasi Pembangunan Nasional.

DWP dalam posisi sebagai peran serta Pemerintah, dalam rangka memperingati HUT DWP ke-16 ini akan mendukung Pemerintah dengan program kerja untuk menyejahterakan anggota, keluarga dan masyarakat yang merupakan program-program berkelanjutan yang memiliki dampak ganda bagi peningkatan kesejahteraan anggota, keluarga dan masyarakat sekaligus meningkatkan peran serta perempuan dalam bidang pendidikan, ekonomi, sosial budaya dan politik.

Kaum perempuan hendaknya selalu kritis dalam melihat isu-isu yang sedang berkembang dalam masyarakat dan memberikan kontribusi aktif dalam penyelesaian secara antisipatif. Kemerosotan moral yang terjadi saat ini, seperti kekerasan terhadap kaum perempuan dan anak termasuk kasus kekerasan seksual terhadap anak dibawah umur, penyalahgunaan narkoba di kalangan remaja. Untuk itu, DWP mengajak seluruh pengurus dan anggota diseluruh tanah air bersama-sama meningkatkan kualitas kita sebagai perempuan sehingga menjadi pelaku utama dalam ketahanan keluarga.

Sementara itu, Bupati Bolaang Mongondow Utara dalam sambutannya mengapresiasi pelaksanaan rangkaian acara peringatan ini, semoga dapat dijadikan momentum peningkatan kinerja dan kreativitas anggota DWP sehingga mampu berkiprah nyata dengan menjadi organisasi yang berkualitas, mandiri dan dapat diandalkan untuk mendukung program-program Pemerintah.

Selanjutnya, melalui peringatan Hari Ibu ke-87, Bupati mengajak semua pihak untuk memberikan perhatian, pengakuan akan pentingnya eksistensi perempuan dalam berbagai sektor kehidupan serta membawa pengaruh positif bagi perempuan dan masyarakat untuk selalu menghargai hak-haknya. Perempuan dalam dimensi kehidupan berbangsa dan bernegara juga mampu menjadi motor penggerak dan perubahan.

Keberhasilan dan kemajuan yang dicapai perempuan Indonesia saat ini begitu nyata, namun tidak dipungkiri bahwa kondisi perempuan dan juga anak rentan dari berbagai kekerasan, ekspoitasi dan perlakuan diskriminatif. Untuk itu, Bupati mengajak semua pihak khususnnya kaum laki-laki menyadari pentingnya menciptakan lingkungan yang kondusif untuk melindungi perempuan dan anak dari berbagai bentuk kekerasan, mengingat kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak saat ini kian marak terjadi di masyarakat.

Berkaitan dengan Hari Kesetiakawanan Sosial Nasional (HKSN), Bupati menghimbau untuk membentuk sikap dan perilaku pro-sosial yang berakar dalam konteks tata budaya nusantara dan masyarakat majemuk Indonesia berdasarkan Pancasila. Dilandasi pengertian, kesadaran dan tanggung jawab sosial seluruh komponen masyarakat, bangsa dan Negara dalam kerangka mengekspresikan kebudayaan Pancasila.

Di akhir sambutannya, Bupati menyampaikan harapan pengembangan organisasi perempuan khususnya DWP ke depan harus lebih baik dan ditingkatkan lagi, dengan peningkatan kualitas seluruh anggota akan mampu memperkuat dan mendorong peran serta perempuan dalam pembangunan bangsa, sehingga program unggulan DWP sebagai Center Of Excellence dapat terwujud.

Dalam acara tersebut, dilaksanakan juga Pemotongan Tumpeng dan penyerahan hadiah pemenang lomba yang dilaksanakan dalam rangkaian peringatan HUT DWP ke-16 oleh Bupati Bolaang Mongondow Utara bersama Wakil Bupati Bolaang Mongondow Utara SURIANSYAH KOROMPOT, SH dan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Utara ARMAN LUMOTO, S.Ag, M.Pdi.

Acara dihadiri oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Dra. Hj. AINUN-PONTOH TALIBO, Pengurus dan Anggota DWP Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, KIAD Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Persatuan Ibu-Ibu Bhayangkari, Persit Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Kepala Kantor Kementerian Agama RI Kabupaten Bolaang Mongondow Utara SULAIMAN AMBA, S.Ag, Ketua MUI Bolaang Mongondow Utara, Kepala Bank Sulut Cabang Boroko, Kepala BRI Unit Boroko, Kapolsek Urban Kaidipang, Perwakilan Perwira Penghubung Kodim 1303 BM, Para Asisten Sekda, Staf Ahli Bupati, Pimpinan SKPD dan Camat se-Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.(*)

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.