Dilantik Wawali, Hendra Manoppo Resmi Menjabat Sebagai Lurah Gogagoman

0
210

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM — Mantan Kepala Seksi di Disperdagkop UKM Hendra Manoppo, Senin (7/1) tadi resmi dilantik sebagai Lurah Gogagoman, menggantikan pejabat sebelumnya Vanny Pudul S.Sos.

Hendra dilantik oleh Wakil Wali Kota Kotamobagu, Nayodo Koerniawan SH, bersamaan dengan Sangadi Pengganti Antar Desa Poyowa Kecil Habel Lokiman, sekaligus penyerahan SK kepada, Velly Tandayu, sebagai PLH Lurah Kotamobagu di Aula Kantor Wali Kota.

Dalam sambutannya, Wawali mengatakan bahwa pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan (SK) Wali Kota Kotamobagu Nomor 21 tahun 2019 tentang pemberhentian dan pengangkatan pejabat struktural lingkungan Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu, sekaligus menimbang Surat Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Nomor 800/89862/Otda tanggal 19 Desember 2018 tentang persetujuan pemberhentian dalam jabatan dan pengisian jabatan pengawas di lingkungan Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu.

“Dengan memanjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT tuhan yang maha esa, maka hari ini Senin tanggal 7 Januari 2019 saya Wakil Wali Kota atas nama Wali Kota Kotamobagu, dengan ini secara resmi melantik saudara Hendra Manoppo SP dalam jabatan Lurah Gogagoman,” ucap Nayodo.

Nayodo berharap, pejabat Lurah yang baru, kiranya dapat melaksanakan tugas – tugas dan tanggungjawab yang telah diamanahkan, dengan sebaik – baiknya serta penuh rasa tanggung jawab.

“Saya percaya bahwa saudara Hendra Manoppo akan dapat melaksanakan tugas dengan sebaik – baiknya sesuai dengan tanggungjawab yang diberikan,” pungkas Wawali.

Terinformasi, mantan Lurah sebelumnya Vanny Pudul, S.Sos, saat ini masih diperbantukan di Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Kotaamobagu.

(*/Ridel)

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.