Di Suport Masyarakat “BMM Siap Tampil di Danone Nation Cup”

oleh -136 Dilihat
oleh
Proses Latihan SSB BMM

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM – Sekolah Sepak Bola Bintang Muda Matali (BMM) yang terletak di Kelurahan Matali Kota Kotamobagu ini memang baru seumur jagung. Namun jika dihitung-hitung prestasi yang di raup dalam beberapa tahun terakhir sangat mengejutkan. Terakhir Bintang Muda Matali (BMM) Menjuarai Turnamen bergengsi Walikota Kotamobagu Cup setelah menumbangkan tim kuat asal Minahasa, JWS New Spirit.

Pelatih SSB BMM, Ade Mocthar ternyata mempunyai cita-cita tersendiri untuk BMM, pada kesempatan mendatang, di rencanakan, BMM akan mengikuti Danone Nation Cup (DNC) yang merupakan agenda rutin level Internasional.

“BMM saat ini mempunyai target mengikuti DNC, dan saat ini ada puluhan bakat muda usia dini yang sedang di asah untuk persiapan mengikuti Danone Nation Cup, serta kami mengasah para pemain dengan waktu yang cukup lama, yaitu setahun” Ujar Mantan Punggawa Persibom ini

Ditambahkan juga, jika minat para anak-anak usia dini dalam keinginan mengasah kemampuan bersepakbola di Kotamobagu dan Matali Khususnya sangat besar, sehingga dirinya tertantang secara pribadi dan merasa punya tanggung jawab untuk membesarkan SSB BMM

“Untuk Kotamobagu dan Matali Khususnya, saya merasa punya tanggung jawab untuk membesarkan nama persepakbolaan di tempat ini. Sedangkan Untuk BMM Sendiri, selain mengikuti DNC, ternyata penggurus, dan warga Matali serta saya Pribadi mempunyai harapan untuk bisa berlaga di Divisi Tertinggi kasta sepk Bola Tanah Air” Jelas Mochtar

Kepada deTotabuan.com (5/12/2015) Ade Mochtar mengatakan jika dibalik keberhasilan BMM selama ini, masyarakatlah sebagai aktor utama dalam upaya membangun nama SSB BMM sehingga menjadi besar seperti ini.

“Masyarakat Matali adalah Aktor di balik Kesuksesan SSB Bintang Muda Matali Selama ini, sehingga bisa mengangkat Kotamobagu menjadi Kiblat Persepakbolaan di Bolaang Mongondow Raya dan Sulawesi Utara” Tambah Mantan Pemain Mitra Kukar Karta Negara ini

Di ketahui selain persiapan mengikui Danone Nation Cup, Bintang Muda Matali juga dalam waktu dekat akan mengikuti Turnamen Milik Konglomerat D.L Sitorus yang diberi label Sutan Raja Cup.

Editor : Redaksi deTotabuan

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.