Pemkot Targetkan RPH Rampung Tahun Ini

oleh -57 Dilihat

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM- Pemkot Kotamobagu menargetkan Pembangunan lanjutan Rumah Potong Hewan (RPH) yang berada di Kelurahan Mongkonai Barat Kecematan Kotamobagu Barat rampung tahun ini.

Hal ini diungkapkan Kepala Seksi Kesehatan Masyarakat Dinas Pertanian Kotamobagu Sri Anggraini diruang kerjanya, Senin (14/10/2019).

Menurutnya, setelah pembangunan RPH selesai, semua aktivitas pemotongan Sapi dan Kambing akan dipusatkan disitu. “Tujuannya itu, agar semua aktivitas terkait pemotongan hewan akan dipusatkan di satu tempat yaitu RPH mongkonai,” terang Sri

Sri mengatakan, Kotamobagu saat ini belum memiliki RPH yang khusus. Kebanyakan masyarakat hanya menggunakan pemukimana warga yang dinilai kurang memadai sehingga perlu dibuat tempat yang baru.

“Pembangunan RPH harus ditempat yang memadai dan tidak bisa di pemukiman padat penduduk. Sehingga tempat ini cukup representatif dan memenuhi standar,” ujarnya

Ia menambahkan, pembangunan RPH menggunakan Dana Alokasi Khusus (DAK) Kementrian Pertanian sebesar Rp 936.489.018,7.  “Dengan luas 8×15 serta yang memiliki kapasitas tujuh hingga sepuluh ekor sapi yang menggunakan sistim rel dan sistim pengelolaan limbah,” pungkasnya.

(Ridel)

Tentang Penulis: Administrator

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.