KOTAMOBAGU, DETOTABUAN.COM – Pengumuman kelulusan SMA tinggal menunggu waktu, Siswa-siswa yang telah mengikuti ujian di wilayah Kota Kotamobagu pun diminta untuk tidak kegiatan mencorat-coret seragam. Hal tersebut disampaikan Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) yang juga merupakan mantan Sekretaris Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga, Aljufri Ngandu saat berbincang-bincang dengan detotabuan.com, Jumat (29/04) di ruang kerjanya.
“Kegiatan itu tidak bermanfaat. Akan lebih baik jika seragam tersebut diberikan kepada adik-adik Siswa yang masih duduk di bangku Sekolah, itu lebih positif dan bernilai pahala” saran Aljufri.
Aljufri pun berharap supaya orang tua siswa untuk turut mengawal, dan memberikan penjelasan agar anak-anak mereka tidak melakukan aksi corat-coret. Serta pihak sekolah dihimbau harus mengingatkan bagi setiap siswanya untuk tidak melakukan aksi konvoi, apalagi hal-hal yang menjurus ke maksiat.
“Aksi konvoi hanya akan mengganggu para pengendara, dan berbahaya. Pihak sekolah harus mampu mengingatkan hal itu. Kegiatan seperti itu tidak ada manfaat, Jangan membudayakan hal yang salah,” tutup Aljufri. (udi)