Pengelola Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Diminta Tetap Perhatikan Protokol Covid-19

oleh -1118 Dilihat
oleh

BOLSEL,DETOTABUAN.COM – Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) melalui Dinas Pariwisata menggelar Bimbingan Teknis sekaligus Sosialisasi dan Implementasi CHSE (Cleanliness, Healthy, Safety, and Environment Sustainability).

Kegiatan yang dilaksanakan di Cuan Caffe, Desa Toluaya dibuka langsung oleh Bupati Bolsel, Hi. Iskandar Kamaru, SPt.

Adapun yang menjadi peserta pada acara ini adalah masyarakat Bolsel yang berasal dari beberapa destinasi unggulan pariwisata dan para pelaku Ekonomi Kreatif.

Dalam sambutanya, Bupati kembali meminta para pengelola pariwisata dan ekonomi kreatif, untuk dapat tetap memperhatikan protokol kesehatan, di tengah pandemi ini.

“Sektor pariwisata memang merasakan betul dampaknya disaat diberlakukanya era new normal perlahan ekonomi dan sektor-sektor lainya mulai bangkit termasuk sektor pariwisata tentu kita sebagai pengelola tidak boleh lengah pengelola harus menerapkan protokol kesehatan yang oleh Menkes telah menerbitkan konsep paten CHSE yang hari ini kita sosialisasikan,” sebut Bupati.

Tak hanya itu, Bupati juga mengajak pelaku UMKM untuk terus berinovasi agar bisa menjadi daya tarik tersendiri di daerah. “Terus berinovasi, agar menjadi daya tarik tersendiri di daerah kita,” pungkas Bupati. (*/Tio)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.