ROSA Janji Kawal Hasil Musrembang Kecamatan Amurang Timur

oleh -91 Dilihat
oleh

DETOTABUAN.COM,MINSEL – Pemerintah Kecamatan Amurang Timur, menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka Rencana kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Tahun 2024 bertempat di Kantor Desa Lopana Rabu (08/02/2023) tadi.

Kegiatan tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Minsel Pdt. Petra Yanni Rembang MTH, Anggota DPRD dari Dapil I Roby Sangkoy M.Pd, Camat Amurang Timur, Kapolsek Amurang, Mewakili Danramil, utusan dari SKPD, Para Hukum Tua dan Lurah se-Kecamatan Amurang Timur.

Usai mendengarkan sejumlah usulan, Anggota DPRD Dapil I Roby Sangkoy M.Pd  menyampaikan siap mengawal aspirasi Masyarakat Kecamatan Amurang Timur, apalagi ia memang berdomisili di wilayah tersebut.

“Setelah mendengarkan berbagai usulan dari Perwakilan Desa dan Kelurahan Se-Kecamatan Amurang Timur, maka sebagai Aleg Dapil I tentu siap mengawal aspirasi masyarakat,” sebut Aleg yang akrab disapa ROSA itu.

Meski demikian, ia meminta masyarakat untuk sepakat dulu, bahwa usulan yang akan dikawal, yaitu yang menduduki peringkat teratas atau yang paling prioritas.

“Tahun 2024 nanti bukan tidak mungkin ada pengurangan anggaran untuk pembangunan karena ada kegiatan Pemilu dan Pilpres dan pilkada yang juga membutuhkan anggaran yang tidak sedikit,” ujarnya.

Oleh sebab itu, ia juga meminta kepada pemerintah desa/kelurahan untuk juga meminta bantuan kepada teman teman Anggota Dewan di dapil 1 Untuk bersama mengawal usulan Kecamatan Amurang Timur.

Diakhir sambutan, ia mengajak kepada para hukum Tua (Sangadi.red), untuk dapat mengelola Dana Desa dengan sebaik-baiknya khususnya dana ketahanan Pangan agar dapat bermanfaat dan dapat dipertanggungjawabkan.

“Hati hati persoalan dana Ketahanan Pangan, karen jika salah dikelola, akan berdampak Hukum,” pungkasnya.

(CHINTIA)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.