Terus Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Pada Masyarakat, RSUD Boltim Raih Predikat Akreditasi Tingkat Utama

oleh -620 Dilihat
oleh

Detotabuan.com, BOLTIM – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bolaang Mongondow Timur (Boltim) terus meningkatkan mutu pelayanan kesehatan kepada masyarakat, hal itu nyata dengan diraihnya predikat akreditasi tingkat Utama.

Direktur RSUD Boltim dr Minarni Manoppo mengatakan, hasil capaian akreditasi perdana yang berlangsung pada tanggal 11 sampai dengan 13 Desember 2023 oleh lembaga akreditasi Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS) melalui proses yang berdinamika dan mendapat dukungan penuh dari Bupati Boltim Dr (c) Sam Sachrul Mamonto S.Sos M.Si.

“Predikat akreditasi dengan tingkat UTAMA dihasilkan dari kerjasama semua unsur didalam RS, hasil kerja Tim dan suport penuh dari Pimpinan Daerah, dimana saat survei Pak Bupati hadir langsung dan berdiskusi dengan Tim Surveior terkait perbaikan mutu RS,” jelasnya.

Lebih lanjut pihaknya berkomitmen untuk terus meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat dan meningkatkan profesionalisme sumber daya manusia di RSUD Boltim.

“Tentunya dukungan dari Pimpinan dan dengan hasil ini menjadi motivasi kami RSUD Boltim untuk terus memperbaiki diri dalam meningkatkan mutu pelayanan, meningkatkan profesionalisme sumber daya manusia, meningkatkan keselamatan pasien, meningkatkan perlindungan bagi pasien, masyarakat, dan sumber daya RSUD serta secara institusi mendukung program pemerintah di bidang kesehatan,” terangnya. (Ida)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.