Kukuhkan Kepengurusan Baru, IGTKI PGRI Bolsel Gelar Konferda 2025

oleh -144 Dilihat
oleh

Detotabuan.com,BOLSEL– Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) PGRI Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menggelar Konferensi Daerah (Konferda) tahun 2025. Acara ini berlangsung di Lapangan Futsal Kompleks Perkantoran Panango pada Kamis (6/2/2025) dan dihadiri berbagai pihak terkait.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua IGTKI Provinsi Sulawesi Utara, Adeleida Tewuh, S.Psi., serta Bendahara IGTKI, Meyranti Rombon, S.Pd.S. Momen ini menjadi ajang penting bagi penguatan organisasi guru TK di daerah.

Dalam prosesi pengukuhan, Ketua IGTKI Sulawesi Utara memberikan apresiasi atas dedikasi pengurus lama serta mengucapkan selamat kepada pengurus baru.

“Selamat kepada Ketua IGTKI PGRI Bolsel terpilih, Anita E. Polii, S.Pd., beserta jajaran pengurus masa bakti 2022-2027. Terima kasih atas dedikasi pengurus sebelumnya dalam memajukan organisasi,” ujar Adeleida Tewuh dalam sambutannya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Bolsel, Hj. Rante Hattani, S.Pd., M.Si., yang diwakili oleh Sekretaris Dinas, Delfian Thanta, S.Kom., memberikan dukungan dan motivasi kepada pengurus baru. Ia berharap kepengurusan yang baru mampu membawa organisasi ke arah yang lebih maju.

“Kami berharap IGTKI-PGRI Bolsel semakin berkembang dan mampu menjalankan program-programnya dengan baik. Semoga organisasi ini semakin solid dalam meningkatkan kualitas pendidikan anak usia dini,” ungkap Delfian Thanta.

Ditempat yang sama, Ketua Panitia Konferda, Anita E. Polii, S.Pd., menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak yang telah berkontribusi dalam suksesnya acara ini. Ia juga menekankan pentingnya sinergi dalam organisasi.

“Kami berkomitmen untuk membawa IGTKI-PGRI Bolsel ke level yang lebih tinggi. Semoga ke depan, Bolsel dapat berpartisipasi dalam agenda program IGTKI di tingkat nasional,” ujar Anita.

Anita juga mengajak seluruh anggota untuk bersinergi dalam membangun pendidikan anak usia dini yang lebih baik di Bolsel.

Dengan kepengurusan baru yang telah dikukuhkan, diharapkan IGTKI-PGRI Bolsel dapat lebih aktif dalam menjalankan berbagai program pendidikan dan pelatihan bagi guru TK. (Advertorial)

Tinggalkan Balasan

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

No More Posts Available.

No more pages to load.