Jelang Akhir Tahun, Dinas Pasar Optimis Capai Target PAD

oleh -77 Dilihat
oleh

 

BOLMONG,DETOTABUAN.COM –  Setelah  miliki delapan pasar tradisional, yang tiga diantaranya dikelola oleh pemerintah desa. Serta pasar  yang lainnya, yakni  Pasar Lolak, Pasar Inobonto, Pasar Pusian, Pasar Poigar dan Pasar Imandi. Masuk dalam kategori pasar yang dikelola oleh Dinas terkait. Mendekati akhir tahun 2016, Dinas Pasar Bolaang Mongondow  (Bolmong) memiliki keyakinan bisa mencapai target 100 persen bahkan lebih dalam mencapai PAD. Pasalnya per Septemper saja target yang dicapai sudah berada di sekitar 84 persen.
Kepala Dinas Pasar Bolmong, Rusdin Manggopa mengatakan pencapian hasil retribusi saat ini bisa 100 persen.
“Bisa melewati, saya optimis karena per September saja kita ada di angka 84 persen. Itu belum termasuk Bulan  Oktober,” jelasnya, Selasa (1/11/2016).
Lanjutnya, dengan keberadaan delapan pasar ini, dapat membantu perekonomian masyarakat.
“Jelas, masyarakat di Bolmong sangat terbantukan dengan keberadaan pasar yang kita miliki saat ini,” ungkapnya.
Ditambahkannya, untuk retribusi bagi pedagang itu sudah sesuai Peraturan Daerah (Perda).
“Selain itu retribusi terhadap pedagang sudah sesuai perda yang berlaku, dimana satu meter Rp1000, jadi belum ada perubahan tentang retribusi yang kami berlakukan saat ini,” tutupnya. (FFM)

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.