ASN Bolmong Kembali Masuk Kantor, Tak Hadir Tanpa Alasan Jelas Dipotong TPP

oleh -67 Dilihat
oleh

 

BOLMONG,DETOTABUAN.COM– Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), Honor daerah (Honda) kategori II dan Tenaga harian lepas (THL), dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemlab) Bolaang Mongondow (Bolmong) mulai masuk kantor, pasca cuti bersama hari raya Idul Fitri 1442 Hijriah, Senin, (17/5).

Kepala BKPP Bolmong Umarudin Amba mengatakan, hari ini apel kerja di setiap halaman kantor masing-masing. Apel dilaksanakan pada pukul 17.30 wita. “Bagi yang tidak ikut apel kerja di apel kerja tanpa alasan yang bisa dipertanggungjawabkan untuk ASN akan dipotong TPP 50 persen,” katanya.

Ia menegaskan apel kerja tersebut, sesuai dengan surat edaran ASN mulai masuk kantor. Ia menambahkan, dalam pelaksanaan apel kerja itu, protokol Kesehatan seperti memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak minimal 1,5 meter, diterapkan.

Lanjutnya, ASN juga untuk mentaati ketentuan jam kerja, yakni Senin apel kerja mulai 07.30-1630, sedangkan jam istirahat 12.30 Wita. “Untuk hari Jumat apel kerja 17.30 – 11.00, ini waktu singkat untuk kerja,” jelasnya. (Ind)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.