BOLMONG,DETOTABUAN.COM – Calon Sangadi Ikhwan Nomor Urut 03, Suardi K. Baderan, benar-benar menunjukkan jiwa besarnya pada perhelatan Pilsang Ikhwan, yang digelar, Kamis (14/11) kemarin.
Usai perhitungan suara Jumat (15/11) Pukul 01.30 Wita dinihari, Wardi yang hanya kalah selisih 50an suara dari Calon Petahana Arifin Buchari, langsung menyampaikan ucapan selamat.
“Kemenangan Pak Arifin malam ini, adalah kemenangan kita semua, dari lubuk hati yang paling dalam, saya menyampaikan ucapan selamat kepada beliau,” ujar mantan Anggota DPRD Bolmong itu.
Wardi juga mengimbau kepada pendukungnya, untuk berbesar hati menerima kekalahan, karena menang dan kalah, merupakan konsekuensi dalam sebuah kompetisi.
“Kepada para pendukung, saya ingin sampaikan bahwa proses politik telah selesai dan saya mengakui, karena dalam politik memang harus ada yang menang dan ada yang kalah,” ujarnya lagi.
Ia berharap, di kepemimpinan Arifin untuk yang ketiga kalinya ini, Desa Ikhwan menjadi lebih baik lagi.
Selain itu, Wardi juga menyampaikan permohonan maaf, sembari mengajak seluruh masyarakat untuk kembali bersatu.
“Mari kita tanggalkan segala perbedaan, demi Ikhwan yang sama sama kita cintai ini. Apabila dalam proses politik kemarin ada ketersinggungan, maka atas nama pribadi dan keluarga, saya menyampaikan permohonan maaf,” pungkasnya.
Berikut Hasil Perhitungan Suara Pilsang Ikhwan, Kec Dumoga Barat :
01 Arifin Nurhamidin 54 Suara
02 Arifin Buchari : 825 Suara
03 Suardi K. Baderan : 773 Suara
04 Syarifudin Mashanafi : 108 Suara
Suara Rusak : 1 Suara
Total Pengguna Hak Suara : 1.761
(Tio)