BPBD Bolmong Ikut Meriahkan Penutupan PRB

oleh -3495 Dilihat
oleh

 

BOLMONG, DETOTABUAN.COM – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bolmong turut meriahkan penutupan kegiatan Pengurangan Risiko Bencana (PRB) yang digelar di Kota Manado.
kegiatan tersebut dirangkaiankan dengan pawai rescue mulai dari Manado-Tomohon, Tondano, Minut, dan kembali ke Manado.
“Kegiatan relly ini dilepas langsung Kepala BNPB Pusat Willem Rampangiley dan Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey SE,” kata Kepala BPBD Bolmong Ir Channy Wayong, Jumat (14/10).
Dia menjelaskan, kegiatan tersebut bertujuan untuk mengasah kesiapan personil BPBD dalam persiapan mencegah resiko bencana yang akan dihadapi nanti.
“Jika bisa lomba-lomba seperti manajemen posko, lomba penyuluhan dan sosialisasi penanggulangan bencana, lomba pameran, lomba dapur umun, gelar kekuatan relawan dan personil serta kendaraan dan lomba ketangkasan harus diikuti Tim BPBD Bolmong,” terang Wayong.
Dirinya mengklaim, semua personil dan peralatan serta kekuatan BPBD ikut dalam kegiatan PRC tersebut.
“Harapanya dengan adanya iven ini, bisa menambah bekal bagi tim PRC bolmong dalam mengantisipasi datangnya bencana kedepan, “tutupnya.
Sekedar info, kegiatan tersebut dihadiri oleh Gubernur Sulut Olly Dondokambey, Penjabat Bupati Bolmong Adrianus Nixon Watung serta seluruh personil BPBD Bolmong (FFM)

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.