BWA dan BKPRMI Bolmong bagikan ribuan Al-Qur’an

oleh -150 Dilihat
oleh
BKPRMI saat bagikan Al-Qur'an

BOLMONG, DETOTABUAN.COM – Badan Wakaf Al-Qur’an (BWA) dan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) membagikan ribuan Al-Qur’an dikabupaten Bolmong.

Menurut Koordinator BWA Sulawesi Utara (Sulut) Haris Suripto, pembagian Al-Qur’an tersebut bekerja sama dengan BKPRMI Bolmong, dibagikan selama bulan Ramadhan ini.

“Iya ada sekitar 2000 Al-Qur’an yang sementara kami bagikan atau distribusi kepada masyarakat baik di pondok pesantren, masjid, OKP dan perorangan,” katanya, Rabu (5/4/2023).

Ia bersyukur, atas kerjasama dengan BKPRMI, Al-Qur’an terdistribusi ke masyarakat.


“Saya harapkan bagi OKP atau pondok yang butuh Al-Qur’an dapat mengajukan atau usulan permintaan wakaf Al-Qur’an, kepada BKPRMI,” ujar Haris, sapaan nama akrabnya.

Kesempatan itu, Ketua BKPRMI Bolmong Zainal Mooduto, mengaku telah membagikan 5000 Al-Qur’an untuk remaja masjid, majelis taklim, TPQ, pondok pesantren, OKP dan OKPI, perorangan dan calon pengantin.

“Kami sudah berjalan tiga tahun ini kerja sama dengan BWA. Sekitar ribuan Al-Qur’an yang sudah dibagikan,” ungkap Zainal.


Ia pun mengucapkan terima kasih kepada Badan Wakaf Al-Qur’an pusat, yang telah membantu untuk mewakafkan Al-Qur’an lewat BKPRMI.

“Saya berharap tahun depan Bolmong masih dapat lagi Al-Qur’an dari BWA Pusat,” pintah Zainal. (Yono).

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.