DAK Pemkab Bolmong Bertambah, Tahun Ini Sebesar Rp113 Miliar

oleh -45 Dilihat
oleh
Bimtek Evaluasi dan Pelaporan DAK tahun 2021 dan Sosialisasi DAK Tahun 2022 di Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kotamobagu. (Foto: Ist)

BOLMONG, DETOTABUAN.COM – Tahun ini, Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) bertambah.

Jika sebelumnya yakni tahun 2021 lalu Pemkab Bolmong menerima DAK sebesar Rp70 Miliar, Tahun 2022 ini bertambah menjadi Rp113 Miliar dari pemerintah pusat.

Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD) Bolmong, Seriyanto, mengungkapkan itu usai pelaksanaan Bimbingan Teknis (Bimtek) Evaluasi dan Pelaporan DAK tahun 2021 dan sosialisasi DAK tahun 2022 di Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kotamobagu, Senin (10/1/2022).

“DAK yang diterima Pemkab Bolmong tahun ini lebih besar dari tahun sebelumnya. Tahun 2021 lalu, Pemkab Bolmong mendapat Rp70 miliar, tahun ini ketambahan Rp43 miliar,” ungkap Seriyanto.

Naiknya DAK tahun 2022, kata Seriyanto, karena ada ketambahan 3 OPD yang akan menerima.

“OPD tersebut yakni Dinas Lingkungan Hidup, Dinas Perpustakaan, dan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PRKP),” jelas Seriyanto.

Ia pun meminta agar dalam syarat penyaluran DAK ini lebih cepat dari tahun-tahun sebelumnya, dan perlu ada pelaporan setelahnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.