BOLMONG,DETOTABUAN.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab), Bolaang Mongondow (Bolmong), meminta para kepala desa (Sangadi) se-Bolmong, untuk memasang papan proyek yang berasal dari Dana Desa (Dandes). Pasalnya, hingga saat ini masih banyak proyek yang menjadi pertanyaan masyarakat, hal ini, dikarenakan tidak ada penjelasan lewat pemasangan papan proyek.
“Papan proyek yang berasal dari Dandes itu, harus dipasang supaya masyarakat juga bisa tau, proyek di dalam desa tersebut berasal dari Dandes, atau bukan,” ungkap Sekretaris Pemkab Bolmong Ashari Sugeha, Rabu (21/09/2016)
Menurutnya, para pendamping desa harus bekerja profesional ketika diberi kepercayaan. “Para pendamping desa harus bekerja, jangan hanya mengandalkan terima gaji kemudian tidak bekerja maksimal,” tegasnya.
Lanjutnya untuk saat ini anggaran Dandes tahap satu dan dua sudah masuk 100 persen. “Anggaran Dandes sudah masuk, ini tinggal siapa kepala desa yang mau berusaha melengkapi persyaratan dengan cepat. Jadi siapa cepat mengurus itu akan segera disalurkan,” tutupnya
Panglima ASN Bolmong ini juga menambahkan untuk semua total anggaran Dandes yang masuk Bolmong berkisar 119 Miliar. “Keseluruhan Dandes yang masuk sekira 119 miliar,” tutupnya. (tr-02/Tio)