Pemkot Tomohon Studi Komparasi ke Kabupaten Bolmong

oleh -3801 Dilihat
oleh

BOLMONG,DETOTABUAN.COM – Pemerintah Kabupaten Bolmong, Rabu (5/11) tadi menerima kunjungan kerja (Kunker) rombongan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tomohon yang dipimpin Kepala Bagian (Kabag) Umum Christo Kalumata, SSTP.

Rombongan diterima oleh Assisten II, Ir. Yudha Rantung bertempat di ruang kerja Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolmong.

Yudha dalam sambutannya mewakili Bupati, menyambut baik kedatangan rombongan dari Pemkot Tomohon yang telah memilih Kabupaten Bolmong sebagai daerah tujuan Kunker dan Studi Komparasi.

“Ini merupakan kehormatan bagi kami, karena dari sekian kabupaten/Kota yang ada di Sulut, Pemkot Tomohon memilih daerah ini sebagai tempat untuk melakukan studi komparasi,” ujar Yudha.

Kabag Umum Pemkot Tomohon Christo Kalumata SSTP mengatakan, maksud dari kunjungan kerja kali ini, adalah untuk mempelajari tata kelola pemerintahan terutama yang ada di bagian TUP Humas dan Protokoler Pemkab Bolmong.

“Maksud Kunjungan kerja ini, adalah untuk melakukan studi komparasi terkait tata kelola pemerintahan, selain untuk peningkatan kinerja, dalam waktu dekat, Pemkot Tomohon akan melakukan perubahan struktur OPD,” terang Mantan Kabag Humas Pemkot Tomohon itu.

Lebih lanjut kata Christo, rombongan yang berjumlah 19 orang ini, merupakan ASN yang bertugas di Bagian Umum, TUP serta staf keasistenan dan staf ahli Pemkot Tomohon.

Pantauan media ini, rombongan kemudian mendapatkan penjelasan dari Kabag TUP Humas dan Protokoler Parman Ginano yang diwakili Kasubag Humas Feibi R. Suanggi dan Kasubag TUP Alfina Sumendap serta Kabag Tapem, Jemmy Sako.

(Tio)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.