Terkait Sikap Politik PAN, Ini Kata Eyang

oleh -98 Dilihat
oleh

BOLMONG,DETOTABUAN.COM – Ketua DPW PAN Sulut, Sehan Salim Lanjar atau akrab disapa Eyang, memberi klarifikasi terkait sikap politik PAN di Pilkada Bolmong, yang saat ini telah memasuki tahapan verifikasi berkas Pasangan Calon (Paslon).

 

Eyang mengakui bahwa dukungan terhadap Yasti Soepredjo Mokoagow (YSM) maupun  Salihi B Mokodongan (SBM) dianggap sah, karena keduanya merupakan kader PAN.

 

“Kader PAN dipersilahkan memilih mendukung pasangan manapun, karena secara administratif, memang dukungan PAN ada pada pasangan YSM lewat SK yang dikeluarkan DPP. Tapi jangan lupa, SBM juga merupakan kader PAN. Pak SBM diusulkan oleh DPD dan DPW berdasarkan hasil penjaringan. Sehingga untuk membawa rasa keadilan bagi sesama kader, maka dukungan terhadap keduanya dianggap sah, ” ujar Eyang, yang juga merupakan Bupati Kabupaten Boltim saat ini.

 

Eyang meyakinkan seluruh kader, bahwa tidak ada sanksi yang akan diberikan, meski mendukung pasangan selain SK DPP. Hal ini sebagaimana hasil konsultasi dengan Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan.

 

“Jadi tidak ada sangksi bagi kader yang mendukung pasangan manapun, yang bilang ada sanksi itu tak perlu ditanggapi, karena yang bersangkutan belum terdaftar dalam formatur kepengurusan PAN hingga saat ini,” tegas Eyang, tanpa menyebut siapa yang ia maksud.

 

Terkait sikap politiknya di Pilkada Bolmong, Eyang menegaskan dirinya akan all out memenangkan SBM-JiTu. “Saya berada di garda terdepan untuk memenangkan SBM-JiTu,” ucapnya.

 

Perlu diketahui, sikap politik Partai berlambang matahari ini terbilang luar biasa, dari dua pasang calon yang saat ini telah resmi mendaftarkan diri di KPUD Bolmong, keduanya sama sama ‘didukung’ oleh PAN.

 

Terbukti, saat pasangan YSM-YRT mendaftarkan diri di KPU Bolmong, keduanya terlihat didampingi oleh Ketua Bappilu PAN Nasional, Ir Tatong Bara, serta beberapa pengurus PAN Kotamobagu. tentunya dengan mengantongi SK DPP, YSM pantas dikawal oleh kader PAN.

 

Yang menarik, saat pendaftaran SBM-JiTu pada hari Jumat (23/9) kemarin, Paslon ini justru dikawal oleh hampir seluruh petinggi PAN, sebut saja Sehan Landjar (Ketua DPW PAN Sulut) , Felmy Pelleng (Sekretaris DPW PAN Sulut), Dedi Dolot ( Wasekjen DPP PAN), Fahcrie Dohmi (Ketua DPW BM PAN Sulut), Jainuddin Damopolii (Ketua DPD PAN Kotamobagu), Juldin Bolota (Ketua DPD PAN Bolmut), Musli Manoppo (Ketua DPD PAN Bolmong) Anugerah Beggie Gobel,  Serta beberapa Ketua dan pengurus PAN dari beberapa daerah.

(FM)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.