KPU Bolmut Larang Mobilisasi Massa dan Iring-Iringan musik dalam Debat Publik Perdana Pilkada 2024

oleh -2547 Dilihat
oleh

Detotabuan.com_Bolmut – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) menegaskan larangan mobilisasi massa dan iring-iringan musik dalam pelaksanaan debat kandidat pasangan calon bupati dan wakil bupati 2024. Langkah ini diambil demi menjaga ketertiban dan kelancaran jalannya debat publik.

Debat perdana ini dijadwalkan berlangsung di Gedung Dharma Wanita, Kabupaten Bolmut, pada Senin, 14 Oktober 2024.

Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan Sumber Daya Manusia KPU Bolmut, Firman SY. Stion, menyampaikan bahwa debat tersebut merupakan bagian dari tahapan kampanye yang diatur dalam PKPU Nomor 13 Tahun 2024 serta KPT Nomor 1363 Tahun 2024.

“Debat ini merupakan ruang bagi pasangan calon bupati dan wakil bupati untuk memaparkan visi dan misi mereka,” Ujar Firman.

Debat kandidat kali ini,kata Firman mengusung tema “Inovasi Layanan Publik yang Berorientasi pada Percepatan Penyelesaian Persoalan Daerah,” yang dianggap relevan dengan tantangan di Kabupaten Bolmut.

“debat akan berlangsung secara profesional dan transparan, memberikan kesempatan yang sama kepada setiap pasangan calon untuk menyampaikan visi, misi, serta solusi terkait tema yang telah ditentukan,”tambahnya

Ia juga mengingatkan bahwa larangan mobilisasi massa dan iring-iringan musik harus dipatuhi guna menghindari gangguan selama berlangsungnya debat.

“Debat kandidat ini rencananya akan disiarkan langsung melalui TV lokal dan media sosial resmi KPU Bolmut, sehingga masyarakat yang tidak hadir di lokasi tetap dapat mengikuti acara ini,”ujarnya

Firman berharap dengan kepatuhan terhadap aturan dan partisipasi aktif masyarakat, debat ini dapat memperkuat demokrasi lokal dan menghasilkan pemimpin yang mampu menyelesaikan persoalan daerah.

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.