Lelang Jabatan di Bolmut Kurang di Minati

oleh -58 Dilihat
oleh
Supriadi Goma SPd I

BOROKO,DETOTABUAN.COM — Lelang jabatan yang dilakukan oleh Panitia  lelang jabatan pimpinan tinggi pratama (JPT) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), nampaknya kurang diminati oleh Pejabat lingkup Pemkab Bolmut. Buktinya, hingga Senin (20/2) kemarin, baru 3 pejabat eselon II yang mendaftar.
Supriadi Goma SPd I, Kepala Bindang Perencanaan dan Mutasi Badan Kepegawaian Diklat dan Daerah (BKDD) Bolmut, mengatakan lelang jabatan sudah dua minggu dibuka. Namun baru ada tiga pejabat yang mendaftar dan pejabat lainnya baru mengambil formulir.

“Padahal batas pendaftaran hanya sampai Rabu tanggal 22 February 2017. Tapi, mudah-mudahan di hari terakhir banyak yang akan mendaftar,” katanya.
Disampaikan Goma, ke tiga pejabat yang sudah mendaftar tersebut, telah mendafatar di Dinas Perhubugan, Dinas Perdagangan dan Koprasi, dan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan.
Terpisah Arman Lumoto, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolmut, berharap lelang jabatan benar-benar dimanfaatkan oleh para pejabat.Sebab kata Politisi PAN ini, tujuannya, agar pejabat yang menempati pos tertentu benar-benar sudah teruji karena sebelumnya dites dengan objektif.

“Kami mendukung lelang jabatan karena bisa menghilangkan praktik kolusi dan nepotisme atau budaya sogok menyogok untuk sekadar menempati suatau posisi jabatan,” terangnya. (Amor)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.