BOLSEL,DETOTABUAN.COM – Proyek pembangunan Pengendali Sedimen DAS Milangodaa, dengan anggaran senilai Rp 72 Miliar bersumber dari dana APBN Tahun 2021 resmi dimulai.
Pembangunan ditandai dengan peletakan batu pertama yang dilakukan oleh Bupati Bolsel H. Iskandar Kamaru SPt bersama Anggota Komisi V DPR-RI H. Herson Mayulu SIP, Sabtu (31/07/2021) tadi.
Bupati Bolsel mengatakan, kita harus berterima kasih kepada Anggota Komisi V DPR-RI Dapil Sulut H. Herson Mayulu SIP (H2M), karena berkat perjuangan H2M, Bolsel bisa mendapatkan bantuan ini.
“Proyek ini adalah salah satu proyek terbesar yang ada di Provinsi Sulut pada tahun 2021, dengan Total Anggaran sekitar Rp. 72 Milyar,” ujarnya.
Bupati juga kembali mengingatkan tentang kondisi Pandemi Covid-19 yang sedang melanda. Untuk itu, ia mengimbau semua pihak agar lebih disiplin lagi dalam menjalankan Protokol Kesehatan.
Senada disampaikan Anggota komisi V DPR RI, H. Herson Mayulu, SIP. Menurutnya kita harus bersyukur, karena pembangunan proyek ini dapat terlaksana pada tahun 2021.
Pasalnya, sebelumnya, proyek sudah direncanakan sejak tahun 2006 silam pasca banjir bandang yang melanda wilayah Tomini. Namun tidak pernah teranggarkan.
“15 tahun lamanya kita menunggu, pada akhirnya, nanti pada tahun ini proyek pembangunan pengendali Sedimen DAS Milangodaa ini bisa terealisasi,” ujar Politisi PDIP itu.
Diketahui, sebelum ke lokasi acara, rombongan juga sempat mampir sebentar memonitor pembangunan Saluran Drainase yang didanai lewat program P3AI di Desa Salongo Timur, Kecamatan Bolaang Uki.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala BWS Sulawesi I, Sekda Marzanzius A. Ohy SSTP, MA, Asisten 2 Muh. Suja Alamri , Camat Tomini dan para pimpinan PD.
(Tio)