Buka Coaching Clinic Aplikasi Siskeudes 2.0.2, Bupati Ingatkan Aparatur Desa Soal Penggunaan Dandes

oleh -172 Dilihat
oleh

ADVERTORIAL

Bupati Bolsel, Hi. Iskandar Kamaru, bersama Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid Senin (30/9) kemarin membuka kegiatan Coaching Klinik Aplikasi Sistem Keuangan Desa (Siskeudes) 2.0.2 yang dilaksanakan di Hotel Luminor Jakarta Barat.

Kegiatan yang akan berlangsung selama 3 hari itu, diikuti oleh 161 peserta, terdiri dari Sangadi (Kepala Desa), Sekdes, Kepala Urusan (Kaur) Keuangan dan Operator Desa se Kabupaten Bolsel, dengan menghadirkan pemateri langsung dari Direktur Faskeudes Ditjen Bina Pemdes Kemendagri, dan Tim Teknis Aplikasi Siskeudes 2.02 serta BPKP.

Dalam sambutannya, Bupati Bolsel menyampaikan Apresiasi atas pelaksanaan acara Coaching Clinik. Dia mengingatkan kepada para aparatur desa untuk menggunakan dana desa dengan sebaik baiknya.

Menurut Bupati Coaching clinic ini sangatlah penting karena keberhasilan pembangunan di daerah itu antara lain dimulai dari sistem keuangan di desa.

“Kepada Sangadi dan Aparat desa agar dapat menggunakan Dandes dengan benar sesuai dengan peruntukannya, ” ujar bupati, melalui Kabag Humas Bolsel, Kasman Jauhari.

Bupati juga menyampaikan 3 point terkait program yang saat ini sedang menjadi perhatian pemda untuk dimaksimalkan hingga ke tingkat desa.

Pertama bupati meminta, agar para kepala desa dapat memberikan pengertian kepada para masyarakat, mengenai beberapa permasalahan pembangunan yang terkendala dengan masalah pembebasan lahan tanah.

“Saat ini ada beberapa kendala pembangunan di desa yang terkendala dengan masalah lahan, meski statusnya sebelumnya sudah dihibahkan, namun sayangnya kembali digugat oleh pihak pihak yang memanfaatkan kondisi ini untuk menghambat pembangunan. Sehingganya bupati meminta agar para Sangadi dapat memberikan penjelasan kepada masyarakat, ” ungkap bupati.

Kedua, bupati kembali mengingatkan agar para Sangadi memperhatikan dan menyelesaikan masalah Stunting di desanya masing-masing, dan dilakukan secara bersama-sama dengan pemerintah daerah.

Dan terakhir, bupati juga mengingatkan, agar di setiap desa, bisa terus menggiatkan Program Jumpa BERKAH (Jumat Pagi, Bersih Kantor dan Kampung Halaman), demi mendorong masyarakat untuk selalu peduli akan kebersihan lingkungan.

Kemudian Bupati menyampaikan terima kasih kepada para narasumber atas kehadirannya dalam memberikan materi kepada para peserta.

Untuk memaksimalkan kegiatan, rombongan peserta belajar Aplikasi ini akan melanjutkan kegiatan Studi Kaji ke Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Dir. Faskeudes Ditjen Bina Pemdes Kemendagri, Drs. Benny Irwab, M.si, M.A, Asisten 1 Setda Bolsel, Staf Ahli, Kabag Humas, Kabag TUP dan Camat Se-Bolaang Mongondow Selatan.

(ADV/Tio)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.