H2M Diundang Memberikan Pidato Diacara Wisuda STT Filadelfia Langowan

oleh -2066 Dilihat
oleh

BOLSEL, DETOTABUAN.COM – Bupati Bolaang Mongondow Selatan Hi. Herson Mayulu, SIP (H2M), mendapat kehormatan dari Sekolah Tinggi Teologia (STT) Filadelfia Langowan, untuk memberikan pidato dalam acara wisuda gembala sidang Strata 1 (S1)dan Starata 2 (S2) yang akan dilaksanakan pada tanggal 30 Oktober hingga 1 November 2018 bertempat di Hotel Sintesa Peninsula Manado.

Hal ini sebagaimana undangan yang disampaikan langsung oleh Rektor STT Teologia Filadelfia Langowan, Pdt. Selvie Paulus didampingi pengurus Gereja Sidang Jemaat Allah (GSDA) Pdt. Calvin Kampong selaku Ketua Panitia dan bendahara Pdt. Selvie Paulus, Kamis (6/9) tadi malam.

“Undangan ini berkaitan dengan acara wisudawan dan wisudawati STT Teologia Filadelfia Langowan,” kata Rektor STT Filadelfia, Pdt. Selvie Paulus yang saat itu juga turut didampingi gembala GSDA Molibagu Pdt. Audy Walangitan.

Ia berharap, tokoh toleransi Sulut ini, berkesempatan hadir untuk memaparkan tentang program kerja dan kebijakan seorang H2M sehingga terciptanya toleransi umat beragama di kabupaten bolaang mongondow selatan.

“Tentu cita-cita luhur menjadikan kabupaten bolaang mongondow selatan sebagai daerah laboratorium kerukunan umat beragama di provinsi sulawesi utara, adalah sebuah prestasi yang patut di contoh oleh setiap pemimpin daerah,” terangnya.

Sementara itu, H2M menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan STT Filadelfia, pada acara wisuda kali ini.

“Tentu ini adalah sebuah kehormatan, sehingga atas nama pribadi, pemerintah dan masyarakat, saya mengucapkan terima kasih kepada STT Filadelfia Langowan bersama ibu-ibu GSDA, Sulawesi Utara ini terkenal dengan solidaritas antar umat beragama, dan itu sangat kuat, slogan torang samua basudara itu yang harus kita pegang terus sampai kapanpun,” ujar Bupati Bolsel, dua periode ini. (Utha)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.