Hasil SWAB, 1 Warga Bolsel Positif Covid-19, Bupati Imbau Warga Tak Panik

oleh -41 Dilihat
oleh

BOLSEL,DETOTABUAN.COM – Bupati Bolsel Hi. Iskandar Kamaru, S.Pt didampingi Sekda Marzanzius Arfan Ohy, S.STP, Selasa (19/05/2020) tadi, mengumumkan hasil Swab 8 pasien yang memiliki kontak dengan pasien positif asal Kotamobagu.

“Dari hasil Swab yang dilakukan di Laboratorium Manado, 1 dinyatakan positif yang bersangkutan berdomisi di desa Adow selatan kecamatan pinolosian tengah berinisial SH umur 36 Tahun,” ujar Iskandar yang diketahui merupakan Ketua Tim Gugus Tugas Covid-19 Bolsel, saat melakukan press converence, di Rudis Bupati.

Menurut Bupati, Swab ini dilakukan sebagai tindaklanjut terhadap satu tenaga kesehatan asal Kotamobagu yang dinyatakan positif beberapa waktu lalu.

Dimana setelah melakukan tracking, terdapat 8 orang yang memiliki kontak erat dengan yang bersangkutan

Meski demikian, Bupati meminta kepada seluruh masyarakat agar tak panik dan tetap mengikuti protokol kesehatan dalam melaksanakan aktivitas.

“Karena saat ini tim kesehatan Bolsel yang dipimpin oleh kadis kesehatan sedang melakukan tracking bagi orang orang yang kontak erat dengan pasien positif ini,” pungkasnya.

(*/Tio)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.