Reses Dekab Boltim, Marsaole Banyak Aspirasi Masyarakat Keluhkan Air Bersih

oleh -83 Dilihat
Ketua Dekab Boltim Sayangkan Pilsang Jadi Ajang Taruhan
Marsaoleh Mamonto
BOLTIM, DETOTABUAN.COM – Pelaksanaan Reses masa persidangan pertama 2017 oleh seluruh Legislator Dekab Boltim, beberapa waktu lalu, nampaknya membuahkan sejumlah aspirasi langsung dari masyarakat. Seperti keluhan terkait pelayanan air bersih yang hingga kini belum dinikmati oleh seluruh masyarakat Boltim.
“Ya, kebutuhan air bersih, menjadi keluhan sebagian masyarakat Boltim,” ungkap Ketua Dekab Boltim Drs Marsaole Mamonto.
Dirinya menyebutkan, 90 persen masyarakat ditujuh kecamatan berharap bisa menikmati pelayanan air bersih. “Ini menjadi kerja keras kita di lembaga wakil rakyat agar harapan masyarakat, terwujud,” terang Mamonto.
Selain itu, semua aspirasi warga saat pelaksanaan reses akan ditindaklanjuti, namun saat ini pihaknya masih menunggu Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan.
“Kita masih menunggu musrenbang tingkat kecamatan, agar nantinya menjadi data pembanding, namun aspirasi dari reses tetap diprioritaskan dan disampaikan saat musrenbang tingkat kabupaten,” Papa Eva’ sapaan akrabnya.
Berdasarkan hasil tersebut, aspirasi dari hasil reses tahun ini masuk pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun depan. “Reses tahun ini akan dimasukan pada APBD 2017,” ucap Marsaole.
Menurut Mamonto, pihaknya kini melakukan kajian seluruh aspirasi yang sudah menjadi catata para legislator. “Kita akan memilah program yang bisa masuk anggaran daerah, provinsi maupu pusat, sebab jika dibebankan APBD tentu tidak cukup, kita perjuangkan apa yang dibutuhkan masyarakat, bahkan beberapa program masuk anggaran pemerintah pusat diupayakan agar masuk Anggaran Pendapatan Belanja Negara Perubahan (APBN-P) tahun ini,” jelas politisi Partai Amanat Nasional (PAN) ini.
Sementara itu, salah satu anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Nasrudin Simbala mengatakan, pihaknya siap mengawal ketat aspirasi masyarakat saat reses lalu. “Sebagai wakil rakyat tentu menyerap dan memperjuangkan harapan masyarakat. Tentunya ini kita maksimalkan,” tambah Simbala. (Fery)

Tentang Penulis: Administrator

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.