Esok Bupati Resmikan Balai Pengujian Kendaraan Bermotor

oleh -1320 Dilihat
oleh

BOLMONG,DETOTABUAN.COM— Balai Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) Dinas Perhubungan Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) segera diresmikan Selasa, 7 Januari, esok.

Rencananya Balai Pengujian tersebut akan diresmikan langsung oleh Bupati Bolmong Yasti Soepredjo Mokoagow. Hal ini berdasarkan penuturan, Plt. Kadis Perhubungan Bolmong Zulfadhli Binol. “Besok  Kantor Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pengujian Kendaraan Bermotor (UPTD PKB) akan di resmikan oleh Bupati Bolmong,” kata Zulfadhli.

Dalam peresmian tersebut, sekaligus penandatanganan prasasti serta meninjau gedung Balai Pengujian Kendaraan Bermotor bersama Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat Wilayah XXII wilayah Propinsi Sulut Renhard Ronald,SSIT.MT dan Kepala Dinas Perhubungan Daerah Provinsi Sulawesi Utara Lynda D. Watania, MM.M.Si.

Kantor UPTD PKB terletak di Desa Daagon Kecamatan Lolak, Kabupaten Bolmong Sulawesi Utara. “Balai pengujian ini juga merupakan pilot projek bagi seluruh daerah se – Sulawesi Utara. Karena, pengujiannya sudah menggunakan metode Buku Lulus Uji Electronik (Blue E), dan tidak menggunakan metode manual lagi,” jelasnya. (Ind)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.