Akhirnya Pemkot Bayarkan Gaji Petugas Kebersihan

oleh -215 Dilihat
oleh

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM–Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Pemerintah Kota Kotamobagu akhirnya membayar gaji petugas kebersihan, Jumat (2/8/2019)

Pembayaran ini dilakukan setelah, dua hari petugas kebersihan sempat melakukan mogok kerja, akibat gaji bulan Juni dan Juli belum dibayarkan oleh DLH Kotamobagu.

Setelah menerima gaji, para petugas kebersihan dan tukang sapu, mulai tersenyum satu persatu. Hal ini pun menjadi satu penyemangat mereka dalam bekerja.

” Hari ini, gaji petugas kebersihan sudah dibayarkan, ” ujar Kepala DLH Alfian Hassan.

Dirinya berharap, aktifitas petugas pengangkut sampah dan tukang sapu diminta bertugas seperti biasa lagi, untuk membersihkan dan mengangkut sampah.

” Kami berharap, kinerja petugas kebersihan pagi dan sore, terus dimaksimalkan, “harapnya.

Ditambahkan, yang jadi kendala keterlambatan pembayaran gaji petugas kebersihan karena ada ketidaksesuaian data antara pekerja di lapangan dengan yang ada di dalam Surat Keputusan (SK) dikeluarkan walikota.

(*ridel)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.