Bungkam PERSIB Bakan dengan Skor 4:1, PERSIN Sinindian Tunjukan Karakternya

oleh -94 Dilihat
oleh
PERSIB Bakan VS PERSIN Sinindian

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM– Babak penyisihan grup Wali Kota CUP V Kotamobagu tahun 2023 telah bergulir hingga hari ke lima di lapangan Nunuk Matali, Kamis (01/06/2023).

Babak pertama pertandingan antara PERSIB Bakan melawan Persin Sinindian berlangsung. PERSIB Bakan menggunakan kostum biru, sementara PERSIN Sinindian mengenakan kostum hitam.

PERSIN Sinindian memperlihatkan permainan yang begitu cantik dan berhasil membobol gawang yang dijaga oleh Rifai Budiman, kiper Persib Bakan di menit ke-5 melalui Hopni Hontong.

PERSIN Sinindian terus meluncurkan serangan untuk menambah skor di babak pertama, tetapi pertahanan yang kuat dari tim Persib Bakan mencegah gol kedua.

Meskipun demikian, PERSIB Bakan tidak menyerah dan berusaha untuk menyamakan kedudukan.

Sayangnya, Pertahanan PERSIB Bakan berhasil ditembus oleh PERSIN Sinindian, sehingga gol kedua tercipta di menit ke-33 melalui Randa Makalalaq.

Meskipun sudah kebobolan dua gol, PERSIB Bakan tidak menyerah dan terus meluncurkan serangan. Namun, PERSIN Sinindian terjadi blunder di menit ke-38 yang mengakibatkan gol bunuh diri, sehingga skor menjadi 2-1.

Namun, PERSIN Sinindian dengan cepat mencetak gol ketiganya di menit ke-39 melalui Harionto Pontoh, sehingga skor saat ini 3-1 untuk Persib Sinindian yang memimpin di babak pertama.

Masuk babak kedua, PERSIB Bakan ketinggal skor 3-1 dari PERSIN Sinindian, yang dimana PERSIB coba bangkit untuk mengejar ketinggalan.

Akan tetapi bertahan yang begitu kokoh dari PERSIN Sinindian, sehingga dengan cepat dapat membalik serangan dan mengakibatkan gol ke empat di menit awal babak kedua oleh Hopni Pontoh, sehingga menambah skor menjadi 4-1.

Pola permainan yang begitu epic dipertontonkan oleh PERSIN Sinindian, sehingga tim PERSIN Sinindian menguasai permainan.

Pertahanan dan serangan yang baik dipertontonkan oleh PERSIN Sinindian sehingga mengakibatkan PERSIB Bakan kewalahan untuk mengejar ketinggalan skor.

Dengan berakhirnya babak kedua, PERSIN Sinindian taklukan PERSIB Bakan dengan skor akhir 4-1.

(Ludin)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.