KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM – Pleno KPU Kota Kotamobagu, Senin (19/06/17) kemarin, memutuskan Launching Pilkada Serentak atau Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota (Pilwako) Kotamobagu Tahun 2018 akan digelar pada Rabu (12/07/17) mendatang.
Penetapan tanggal tersebut sudah bulat berdasarkan berbagai argumen dari masing-masing komisioner KPU Kota Kotamobagu yang terdiri dari Nayodo Koerniawan (Ketua), Asep Sabar, Nova Tamon, Aditya Tegala dan Iwan Manoppo.
“Rencana awal, acaranya akan dilaksanakan di Hotel Sutan Raja Kotamobagu. Pertimbangannya karena cuaca yang belum stabil dan sering hujan, kalau dibuat outdoor akan merepotkan,” kata Nova Tamon, Komisioner yang membidangi Program, Keuangan dan Logistik, di ruang kerjanya, Selasa (20/06/17).
Untuk undangan yang akan hadir pada acara tersebut, menurut Iwan Manoppo, komisioner yang membidangi sosialisasi sekaligus penanggungjawab kegiatan, dari berbagai kalangan mulai dari tokoh masyarakat, tokoh agama, kaum perempuan, disabilitas, pemerintah mulai dari desa, kecamatan hingga ke pemerintah kota. “Tak lupa pula pemilih pemula dan kelompok lainnya.”
Masih kata Iwan, di acara launching nanti juga akan dilakukan penandatanganan kesepahaman dengan berbagai pihak, diantaranya Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil serta media. “Formulasinya sedang dirancang. Mudah-mudahan dalam beberapa hari ke depan sudah ada,” tegas Iwan. (*)