KOTAMOBAGU – Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) mewakili Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) di Jakarta terkait penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS).
“Rakor pemberian kuota sekaligus penyepaian rincian usulan CPNS. Kita mengusulkan 800 CPNS sudah termasuk semua tenaga yang dibutuhkan,” ujar Kepala BKPP, Sahaya Mokoginta.
Lanjutnya, Pemerintah Kota Kotamobagu menyambut dan mendukung persiapan pengumuman yang akan diikuti.
“Kesiapan dari sisi APBD pasti mendukung.Untuk pelaksanaan sumberdaya dan perencanaan,” katanya.
Menurutnya, sampai saat ini belum jelas berapa kuota untuk Kotamobagu. “Kuota Kotamobagu belum dipastikan, kita akan tetap menunggu kuota yang di siapkan untuk Kotamobagu,” tandasnya.
(Ra)