Pemkot Kotamobagu Waspadai Kenaikan Harga Tiga Jenis Komoditi Ini

oleh -76 Dilihat
oleh
Kepala bagian ekonomi dan pembangunan (Ekbang) Suhartien Tegela SE, saat ditemui Detotabuan.com ruang kerjanya, Senin (13/02/2023). (Foto: Ludin/Detotabuan.com)

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM– Menjelang bulan suci ramadhan dan Idul Fitri Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melakukan berbagai upaya dalam menjaga kestabilan harga pangan khususnya beras, minyak kelapa dan gula pasir.

“Sampai saat ini indeks perubahan harga sejumlah komoditi di Kota Kotamobagu masih pada posisi konstan” ucap Kepala bagian ekonomi dan pembangunan (Ekbang) Suhartien Tegela SE saat ditemui media ini ruang kerjanya, Senin (13/02/2023)

Suhartien menjelaskan, bahwa berdasarkan arahan dari Mendagri lewat rapat rutin setiap hari senin, ada 3 jenis komoditi yang harus diwaspadai.

“Dimana pemerintah daerah diminta untuk mewaspadai naiknya beras, minyak kelapa dan gula pasir menjelang bulan ramadhan hingga idul fitri,”jelasnya

Selain itu Suhartien juga menjelaskan, naiknya harga bahan pangan dikarenakan daya pembeli yang berlebihan, sementara stok bahan hanya sedikit.

“Sehingga kami menghimbau kepada masyarakat untuk belanja smart, artinya belanjalah sesuai kebutuhan harian, karena jika belanja yang berlebihan akan mempengaruhi naiknya inflasi,”tandasnya

(Ludin)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.