Pj. Wali Kota Asripan Nani Paparkan 10 Indikator Prioritas ke Tim Evaluator Pemprov Sulut

oleh -131 Dilihat
oleh

Detotabuan.com, KOTAMOBAGU – Penjabat Wali Kota Kotamobagu Asripan Nani memaparkan pelaksanaan tugas pemerintahan, Pembangunan dan Kemasyarakatan di Kota Kotamobagu.

Paparan itu disampaikan dalam kegiatan pembinaan dan pengawasan penyelenggaraan pemerintahan daerah oleh Gubernur sebagai wakil pemerintah pusat di daerah, bertempat di ruang kerja Sekretaris Provinsi Sulawesi Utara, Selasa (9/1/2024).

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah Kota Kotamobagu, Pra Sugiarto Yunus, S.P, menyampaikan pada kegiatan tersebut penjabat wali kota Kotamobagu, memaparkan 10 Indikator prioritas sebagaimana template dari kemendagri yang sudah dilaksanakan dan yang akan dilaksanakan di Kota Kotamobagu terkait dengan pelaksanaan tugas pemerintahan, pembangunan  dan kemasyarakatan, termasuk keuangan dan aset daerah kepada tim Evaluator Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara yang dipimpin Sekretaris Provinsi, Steve. H. A. Kepel S.T., M.Si dan Tim.

“Direncanakan pada 12 Januari 2024 mendatang, Penjabat Wali Kota Kotamobagu juga akan melaksanakan pemaparan pelaksanaan tugas–tugas pemerintahan, pembangunan  dan kemasyarakatan di Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia di Jakarta,” ujarnya saat mendampingi Pj Wali kota pada kegiatan tersebut.

Turut hadir Tim Evaluator Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara, Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu, Sofyan Mokoginta, S.H., M.E serta sejumlah pimpinan OPD dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu.

(Ida)

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.