Pj Wali Kota Kotamobagu Hadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Penurunan Stunting se Sulut

oleh -75 Dilihat
oleh
Pj Wali Kota Kotamobagu Hadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Penurunan Stunting se Sulut, di Hotel Sentra Manado - Minahasa Utara, Rabu (18/10/2023). (Foto : Dinas Kominfo Kotamobagu).

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM- Penjabat (Pj) Wali Kota, Dr. Drs. Hi. Asripan Nani., M.Si Hadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Tim Percepatan Penurunan Stunting se – Sulawesi Utara (Sulut), di Hotel Sentra Manado – Minahasa Utara, Rabu (18/10/2023).

Menurut Kepala Bappelitbangda Kota Kotamobagu, Chelsia Paputungan, S.T., M.E., yang mendampingi Wali Kota pada kegiatan tersebut, rapat ini diadakan untuk mendukung Program Prioritas Nasional dan Provinsi Sulawesi Utara dalam percepatan penurunan Prevelensi Stunting.

“Kotamobagu dalam percepatan penurunan stunting dalam setiap tahunnya mengalami trend penurunan positif,” ungkap Chelsia.

“Namun, pemerintah Kotamobagu terus berupaya melalui konvergensi antar pemerintah Daerah, keterlibatan Filantropi untuk mengintervensi prioritas khususnya di lokasi dengan prevelensi stunting.” lanjutnya

Pj Wali Kota Kotamobagu Hadiri Rapat Koordinasi dan Evaluasi Penurunan Stunting se Sulut, di Hotel Sentra Manado – Minahasa Utara, Rabu (18/10/2023). (Foto : Dinas Kominfo Kotamobagu).

Chelsia juga menambahkan bahwa upaya Pemerintah dalam penurunan Balita stunting tidak lepas dari 4 Pilar. “Langkah strategis pemerintah yang termuat dalam Rencana Aksi Tahunan atau RAT percepatan penurunan Stunting di Kotamobagu,”tandasnya

Kegiatan ini dihadiri, Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Drs. Steven. O. E. Kandouw, para pimpinan daerah, para Kepala Bappeda, para Kepala Dinas PP dan KB se – Sulawesi Utara dan sejumlah Instansi terkait.

(Ida)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.