Tingkatkan Pelayanan, Puskesmas Gogagoman Gunakan SIPPN

oleh -59 Dilihat
oleh
Kepala Puskesmas Gogagoman Sukmawati S.ST di ruang kerjanya (Foto :Ludin)

KOTAMOBAGU, DETOTABUAN.COM–  Puskesmas Gogagoman Kecamatan Kotamobagu barat sudah menggunakan  Sistem  Informasi Pendaftaran Pelayanan kesehatan  (SIPPN) berbasis online. 

“SIPPN ini telah dibuat oleh staf yang ada disini, operasionalnya sudah jalan sejak tahun 2019, ini digunakan untuk memudahkan dalam pelayanan kesehatan, serta tidak akan terlalu banyak antrian,”ucap Kepala Puskesmas Sukmawati S.ST saat di temui Detotabuan.com diruang kerjanya, Rabu (01/02/2023) 

Dia menjelaskan bahwa Aplikasi ini telah terhubung dengan  data Kependudukan dan pencatatan sipil (Dukcapil) data Badan Penyelenggara Jaminan (BPJS), dan Sikda. 

“Jadi masyarakat tinggal datang di tempat registrasi atau loket, kemudian tinggal dimasukan datanya kalau di sudah terdaftar tinggal dimasukan NIK, atau BPJS, jika belum terdaftar maka akan di sceen terlebih dahulu, setelah itu masyarakat akan tau di harus periksa di bidang pelayanan yang sesuai dengan BPJS atau NIK yang mereka miliki,”jelasnya

“Karena masing-masing ada bagiannya seperti Poli gigi, Poli Umum, Lansia, pelayanan ibu hamil dan KB, lebih tepatnya aplikasi SIPPN bertujuan untuk mengarahkan pelayanan sesuai dengan bidangnya, dengan adanya proses ini maka tidak akan terjadi banyak antrian,”lanjutnya

Dia juga mengatakan bawah di tahun 2023 akan ada pengembangan terkait aplikasi SIPPN. 

“Kemarin kita baru selesai studi banding lagi, ini kan harus di update terus, kami juga sudah kasih tau kondisi di daerah seperti apa, jadi dari Kementerian kesehatan pun akan tetap bantu, di Kotamobagu sendiri baru Puskesmas Gogagoman dan Motoboi kecil yang menggunakan aplikasi ini,”tambahnya

Sukmawati, berharap dengan adanya Inovasi, perlu dukungan dari Dinas Kesehatan dan Pemerintah Kota. 

“Harapan kami kedepan, semoga 5 rumah sakit yang di Kotamobagu sudah bisa menggunakan aplikasi seperti ini, untuk keseluruhan data Kesehatan Kotamobagu menjadi satu pintu, agar semua masyarakat dapat melihatnya,” pungkasnya

(Ludin) 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.