Pasar Murah Akan Digelar di Empat Kecamatan Wilayah Pantura

oleh -41 Dilihat
oleh
BOLMONG,DETOTABUAN.COM—  Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow (Bolmong) melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) kembali menggelar program Pangan Murah.
Hal ini menyusul setelah sebelumnya program ini mampu sesuai target pada Pangan Murah di Lapangan Daagon Kecamatan Lolak, pekan lalu. Kali ini,  menyasar tiga kecamatan di seputaran pantai utara (pantura) wilayah Bolmong.
Sesuai dengan jadwal yang telah disusun, dimulai Rabu (25/9) hari ini, Pangan Murah digelar di Pasar Poigar, Kecamatan Poigar,
Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Bolmong, I Nyoman Sukra, melalui Kepala Bidang (Kabid) Distribusi Pangan, Meike Hulinggi, mengatakan. Pihaknya telah melibatkan Toko Tani Indonesia (Poktan Bintang Harapan) dan bekerjasama dengan Bulog.
“Pasar murah ini diadakan di daerah Pantura untuk jadwal hari ini, di Kecamatan Poigar, yang terdampak kekeringan dan angin selatan dengan harga misalnya beras serayu dijual Rp8.800/Kg, minyak goreng Rp12.000/Kg, serta tepung terigu Rp8500/Kg,” ujar Hulinggi.
Ia berharap dengan adanya pasar murah ini bisa meringankan beban ekonomi masyarakat di musim kemarau saat ini. “Tujuannya agar bisa mengurangi pembelian beras dengan harga terjangkau,” tukasnya.
Terpisah salah satu warga Kecamatan Poigar, Lus Mamonto mengatakan, dirinya sangat bersyukur dengan adanya pasar murah dari Pemkab Bolmong.
“Sangat terbantu dengan kebutuhan sembako, apalagi di musim kemarau saat ini suami belum bisa berkebun dan harus mencari pekerjaaan sampingan untuk kebutuhan rumah tangga,” tambahnya.
Kemudian besok, Kamis (26/9) diadakan di Kantor Kecamatan Bolaang Timur.
Selanjutnya, di hari Senin pekan berikutnya, digelar lagi Pangan Murah namun kali ini fokus di Pasar Inobonto Kecamatan Bolaang, dan terakhir di Pasar Maelang Kecamatan Sangtombolang pada hari Kamis, (3/10).
Program Pangan Murah ini menjual segala kebutuhan masyarakat yang berkaitan dengan pangan, hasil kerjasama DKP Bolmong dengan Bulog Divre Bolmong.
Kepala Seksi Distribusi Pangan, Vera Makalalag mengatakan, tujuan Pangan Murah untuk meringankan kebutuhan masyarakat.
“Apalagi yang tidak sempat menikmati hasil pangan akibat gagal panen karena kemarau yang berkepanjangan,” kata Vera. “Tak ada batasan bagi masyarakat yang akan membeli bahan pangan di kegiatan Pangan Murah,” ujarnya. (Ind)
Jadwal Pangan Murah:
– 25 September 2019 di Kecamatan Poigar (Pasar Poigar)
– 26 September 2019 di Kecamatan Bolaang Timur (Kantor Kecamatan)
– 30 September 2019 di Kecamatan Bolaang (Pasar Inobonto)
– 3 Oktober 2019 di Kecamatan
Sangtombolang (Pasar Maelang)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.