Pekan ini Diskominfo Gelar DEA Bagi UMKM di Bolmong

oleh -45 Dilihat
oleh

BOLMOMG,DETOTABUAN.COM– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) bersama Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kominfo, pekan ini akan melaksanakan Digital Entrepreneurship Academy (DEA) bagi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Bolmong.

Kegiatan positif itu, akan dilaksanakan selama dua hari. Dimulai Kamis, 10 -11 Juni 2021. Menurut, Kepala Diskominfo Jenli Mongilong, kegiatan dimaksud akan memberikan pelatihan seluas-luasnya bagi para pelaku usaha kecil di Bolmong untuk memasarkan hasil usahanya dengan memanfaatkan platform internet yaitu e-commerce. “Sehingga diharapkan setelah pelatihan para pelaku usaha memiliki kemampuan dalam hal menjual dagangannya secara online,” katanya.

Dia menegasakan, ada syarat yang harus dipenuhi setiap peserta. Seperti, setiap peserta wajib Swab PCR sebelum mengikuti kegiatan. “Peanitia sudah menyiapkan di lokasi kegiatan untuk Swab,” ujarnya.

Adapun untuk persyaratan umum yang harus dipenuhi setiap peserta lanjut Mongilong usai tes PCR. “Peserta wajib membawah laptop atau handphone yang memiliki android, memiliki akun media sosial dan paling utama sudah memiliki usaha,” tutupnya.

Lebih jelasnya para calon perserta bisa mengakses link pendaftaran melalui http://komin.fo/DEA. (Ind)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.