KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM–Pemkot Kotamobagu menggelar Halal Bihalal yang dirangkaikan dengan pencanangan hari Kulipot dan Ketupat (Kulipat), di lapangan olahraga Kelurahan Motoboi Kecil Kecamatan Kotamobagu Selatan, Rabu (12/06/2019).
Walikota Ir Hj Tatong Bara dalam sambutannya mengatakan, acara halal bihalal ini bukan hanya sekedar bersentuhan tangan tetapi ada sesuatu yang lebih hakiki dalam aspek bermasyarakat.
“ Momentum ini harus kita syukuri sebagai satu penyatuan perbedaan dan kesalah pahaman serta ketidakselarasan sebelumnya, Maka kegiatan silaturahmi dalam halal bihalal ini bukan hanya sekedar bersentuhan tangan semata, tetapi ada sesuatu yang lebih hakiki lagi yaitu aspek mental dan keluasan hati kita masing-masing dalam memberi maaf,” kata Walikota
Walikota berharap kegiatan halal bihalal ini akan menjadi sebuah wadah dimana semua saling bersilaturahmi dan menimbulkan rasa persaudaraan diantara sesama.
“Mari kita semua melalui wadah ini untuk semakin mempererat tali silaturahmi dan persauadaraan diantara kita sehingga nantinya akan tumbuh rasa saling menyayangi, saling menghormati serta saling menghargai diantara kita semua,” pungkas Walikota
(*ridel)