Wakil Walikota Pantau Pengobatan Gratis yang digelar Dinkes Kotamobagu

oleh -60 Dilihat
oleh

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM–Wakil Wali Kota (Wawali) Kotamobagu, Nayodo Koerniawan, memantau langsung pelaksanaan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-54 di Dinas Kesehatan (Dinkes) Kotamobagu, Senin (12/11/2018).

Berbagai kegiatan kesehatan digelar, seperti pengobatan dan pemeriksaan kesehatan gratis, khitan gratis, donor darah dan pelayanan KB.

kata Kepala Dinkes Kotamobagu, Devie CH Lala ,mengatakan kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional ke 54 tahun.

“Pelayanan kesehatan gratis kami berikan kepada warga Kotamobagu,” kata Kepala Dinkes Kotamobagu, Devie CH Lala.

Sementara itu, Wakil Walikota Kotamobagu, Nayodo Kurniawan, saat memantau langsung jalannya pelaksanaan kegiatan pelayanan kesehatan gratis, memberikan apresiasi bagi Dinkes Kotamobagu.

“Semoga dengan kegiatan seperti ini, masyarakat kita bisa mendapat pelayanan kesehatan secara gratis,” ujar Nayodo.(*Ridel)

 

 

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.