KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM–Menjalani bisnis kuliner memang harus memiliki ide dan inovasi yang tepat. Pasalnya, kuliner menjadi salah satu usaha yang mudah dilakoni.Oleh karenanya inovasi pada produk menjadi pembedanya.
Seperti yang dilakukan oleh Zhevanya Valencia. Ia mengaku jika usahanya berawal dari hobi yang sangat gemar makan Pudding.
”Awalnya emang seneng banget sama Puding, dari situ kepikiran kenapa enggak coba usaha aja dengan konsep dan cita rasa yang kekinian,” ujar Valencia ditemui di tempat usahanya di Kelurahan Kotamobagu Kamis (22/11).
Untuk menghasilkan Puding Sedot (PuDot) yang lembut dan tidak kaku, dirinya sebelumnya melakukan berbagai ujicoba dan tak jarang juga dalam percobaannya mengalami kegagalan. Namun berkat ketekunan menghasilkan sebuah cita rasa yang istimewa.
Produk Pudotnya memiliki berbagai varian rasa seperti coklat, stroberry, mangga, melon, anggur, alpukat, taro, serta bublegum dan di kemas dalam bentuk botol yang unik selain itu juga dalam kemasan plastik pouch.
Soal harga terbilang sangat terjangkau, untuk kemasan pouch ukuran 250ml dibandrol hanya dengan harga Rp5.000, sedangkan dalam bentuk kemasan botol yang unik dengan ukuran 600ml dibandrol dengan harga Rp10.000.
Dalam sehari, Valencia mampu membuat Pudot sebanyak 100 kemasan pouch dan 50 kemasan botol dan dalam waktu sehari pula Pudotnya ludes dibeli.
”jadi Pudot yang kami buat sekali jadi langsung kami antarkan kepada para customer. Tentu Pudot dari kami sangat dijamin kualitasnya dan higienisnya mulai dari sisi pembuatan, kemasan sampai pengiriman,” ungkap wanita yang pernah menjadi manager disalah satu restaurant ternama di Jakarta.
(*Ridel)