Yasti Turun Langsung Lakukan Penanaman Pohon Tabebuya di Jalur Dua Lolak

oleh -37 Dilihat
oleh

BOLMONG,DETOTABUAN.COM—  Bupati Bolaang Kabupaten Mongodow (Bolmong) Yasti Soepredjo Mokoagow, turun langsung melakukan penanaman pohon Tabebuya, di median jalan tepatnya di jalur dua Lolak, Jumat (21/02//2020).

Didampingi sejumlah Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmong, Yasti menanam pohon Tabebuya di sepanjang median jalan desa Lalow hingga Lolak.

Seperti diketahui, hal ini dilakukan dengan tujuan untuk mempercantik ibu kota Lolak. Sebelumnya, pekan lalu, median jalan di jalur dua Lolak itu sudah ditanami bunga Bougenville. Kemudian dipercantik dengan pohon Tabebuya dengan berbagai jenis warna.

“Iya, kita akan buat berfariasi, warnanya bermacam-macam. Ada unggu, putih, merah dan kuning. Mari kita jaga bersama supaya ibu Kota Kabupaten Bolmong lebih cantik dan indah,” ucap Yasti.

Sementara itu kata dia, keberadaan pohon Tabebuya ini banyak manfaatnya, itu sebabnya ia berharap semua OPD bisa maksimal merawat serta memelihara sesuai pembagian tugas per OPD.

“Harus dirawat, supaya bisa bertumbuh subur. Masyarakat juga diminta untuk menjaga, ini untuk kota kita bersama,” katanya. (Ind)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.