Seleksi Pengisian Sekda Provinsi Sulut Resmi Dibuka

oleh -705 Dilihat
oleh
Seleksi Pengisian Sekda Provinsi Sulut Resmi Dibuka
Ini Jadwal Seleksi jabatan Sekprov
SULUT,DETOTABUAN.COM – Setelah merampungkan panitia Seleksi Sekretaris Daerah Provinsi Sulut, Pemerintah Provinsi Sulut resmi membuka pendaftaran bagi para Aparatur Sipil Negara (ASN), yang ada di lingkup Pemprov Sulut bagi Kabupaten Kota yang berminat serta memenuhi persyaratan yang ditentukan untuk mengikuti seleksi terbuka bagi jabatan Pimpinan Tinggi Madya Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara.
Wakil Gubernur Sulut Drs. Steven Kandouw menyatakan, seleksi ini dilaksanakan berdasarkan undang-undang nomor 5 tahun 2014, tentang ASN dan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi nomor 13 tahun 2014, serta surat edaran Menteri Dalam Negeri nomor 822.22/5992/SJ tanggal 20 Oktober 2014, tentang pengangkatan dan pemberhentian jabatan pimpinan tinggi di lingkungan pemerintah provinsi dan kabupaten kota.
Seleksi Pengisian Sekda Provinsi Sulut Resmi Dibuka
Ini Jadwal Seleksi jabatan Sekprov
Pendaftaran dibuka sejak tanggal 20 juli sampai dengan 9 agustus 2016 ,dimana para peserta harus melengkapi persyaartan administrasi yakni berstatus ASN  yang ada di Sulut, usia maksimal 58 tahun sampai dengan 1 Oktober 2016, pendidikan minimal S1, pangkat minimal IV/d, tidak sedang menjalani hukuman, sehat jasmani dan mental dari Sumah Sakit Pemerintah, menyerahkan SPT tahunan 2015, telah menyampaiakan LHKPN.
Untuk tahapan tes nanti menggunakan system gugur, peserta yang dinyatakan lulus berhak mengikuti tes selanjutnya, panitia seleksi dapat menggugurkan peserta jika terbukti ada dokumen yang dipalsukan dan bersangkutan akan didiskualifikasi serta diproses secara hukum.
Pelaksanaan seleksi ini tidak dikenakan biaya/ pungutan apapun, serta keputusan panitia seleksi mengikat dan tidak dapat diganggu gugat. Untuk informasi selengkapnya dan terkait seleksi tersebut dapat di akses di website http:/www.bkd.sulutprov.go.id.  
(*/Tio)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.