KETUM PPP Romi Ajak Djan Faridz Gabung

oleh -863 Dilihat
oleh
ketum ppp
ketum ppp

NASIONAL,DETOTABUAN.COM- Ketua Umum DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) hasil Muktamar VIII Muhammad Romahurmuziy (Romi) mendaftarkan kepengurusan partainya ke Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).

Romi pun mengimbau agar Ketua Umum DPP PPP hasil Muktamar Jakarta 2014 Djan Faridz untuk bergabung bersamanya.

“Kami mengimbau supaya kembali ke jalan yang benar. Jangan terus berada di luar,” kata Romi di Kementerian Hukum dan HAM, Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Jumat 22 April 2016.

Romi mengungkapkan dirinya tetap memasukkan kader PPP yang sebelumnya berada di barisan Djan ke dalam kepengurusan baru partainya. Menurut dia, hal tersebut sebagai bentuk nyata islah atau perdamaian di internal PPP.

“Tidak banyak lagi yang ada di Pak Djan Faridz. Memang hanya pak Djan Faridz sendiri dan mungkin orang-orang baru,” ucap Romi.(sindo)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.