Pjs Bupati Asahan Pimpin Rakorpem Bulan Oktober 2024.

oleh -725 Dilihat

Detotabuan.com, Asahan.

Pjs Bupati Asahan, Drs Basarin Yunus Tanjung MSi memimpin kegiatan rapat koordinasi pemerintah (Rakorpem) bulan Oktober 2024 di aula melati kantor Bupati Asahan, Senin (14/10) lalu.

“Sebagai salah satu tahapan aturan KPU, tahun ini saya mendapat amanah sebagai Pjs Bupati Asahan. Berdasarkan pantauan, saya melihat pihak Kecamatan sudah melakukan persiapan dalam menyambut Pilkada serentak,” jelas Pjs Bupati Asahan.

Dalam konteks Pilkada serentak Tahun 2024, lanjut Pjs Bupati Asahan, ASN dituntut netral sesuai UU Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN.

“Netralitas harus di cam kan seluruh ASN di Asahan. Sebagai ASN kita juga diberi hak untuk memilih sesuai pilihan kita. Kepada Kepala OPD dan Kabag agar selalu menghimbau perangkatnya untuk datang ke TPS dan mencoblos pilihannya,” himbaunya.

Pjs Bupati Asahan berharap kepada Kecamatan yang terkena banjir agar terus berkoordinasi dengan BPBD Asahan untuk penanganan kondisi dan untuk mengantisipasi banjir.

“Diharapkan juga kepada Kepala Puskesmas agar selalu tanggap dan siap siaga terhadap penyakit yang timbul akibat dampak dari banjir tersebut,” ucapnya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pj Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Para Asisten, Staf Ahli, OPD, Camat se-Kabupaten Asahan dan Kapus se-Kabupaten Asahan.

(Nova)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.