5 Bus Pemkot Resmi Beroperasi, Berikut Jadwal dan Rute yang akan Dilewati

oleh -1101 Dilihat
oleh

KOTAMOBAGU,DETOTABUAN.COM – Lima Bus Gratis milik Pemkot Kotamobagu, resmi beroperasi mulai Senin 31 Oktober 2022 kemarin.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kotamobagu, Usmar Mamonto mengatakan, bus gratis yang diluncurkan Pemkot ini untuk menunjang mobilitas masyarakat dalam kota.

Layanan Bus Gratis ini bertujuan untuk meminimalisir dampak dari kenaikan harga BBM.

“Program ini merupakan bagian dari upaya meminimalisir dampak inflasi serta kenaikan harga BBM, dan ada 5 bus yang akan beroperasi sesuai dengan rute yang sudah ditentukan,” kata Usmar ketika dikonfirmasi detotabuan, Senin (31/10/2022) kemarin.

Berikut jadwal dan rute yang akan dilewati Bus Gratis Pemkot.

RUTE 1
Star dari Terminal Bonawang melewati Kelurahan Molinow kemudian masuk pasar Poyowa Kecil, naik ke arah Kelurahan Matali dan berakhir di shelter jalur II (Dua).

RUTE 2
Bus akan mulai star dari Kelurahan Molinow naik ke arah jalan Adampe Dolot Mogolaing, Kelurahan Gogagoman, Pasar Genggulang, selanjutnya terus ke Kelurahan Upai.

Selanjutnya, Kelurahan Biga, Togop melewati perkuburan cina kemudian ke arah Jalan Siliwangi Kotobangon dan berakhir di shelter Jalur dua Jalan Paloko Kinalang.

Jam Operasional

Untuk jam operasionalnya mulai Pukul 06:00 Wita s/d Pukul 10:00 Wita. Sedangkan untuk jam kedua mulai Pukul 12:30 Wita s/d Pukul 15:00 Wita.

(Ludin)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.