Pemda Bolsel Bersama UNG Lakukan MoU Dibidang Pendidikan

oleh -145 Dilihat
oleh

ADVERTORIAL

Bupati Bolaang Mongondow Iskandar Kamaru, Spt yang di dampingi Asisten II dan beberapa pimpinan OPD, melakukan penandatangan MOU di bidang pendidikan bersama Universitas Negeri Gorontalo (UNG) yang tanda tangan langsung oleh Rektor UNG Prof. DR. Syamsu Qamar Baru, Mpd yang di laksanakan diruangan pertemuan kantor Rektorat UNG, Senin (28/01/2019).

Rektor UNG dalam sambutanya mengucapkan terima kasih atas keinginan Pemda Bolsel dalam memilih UNG dalam bekerja sama.

“Kami siao membackup baik dibidang pendidikan, penelitian bahkan tenaga ahli, tahun ini kami baru membuka fakultas kedokteran, melalui kesempatan ini kami mempersilahkan mahasiswa Bolsel yang mau masuk sampai 5 orang, kami juga sebelumnya sudah melakukan kerja sama dengan beberapa Pemda yang ada di gorontalo maupun dari luar,” ujarnya.

Lanjutnya, untuk implementasi dari kerja sama ini pihak UNG siap dengan pengajaran, bahkan nantinya bisa kerja sama baik ASN yang akan lanjut sekolah maupun anak-anak Bolsel yang akan melanjutkan studi.

“Kita punya banyak tenaga ahli dibadangnya bisa jadi pengajar, maupun di penyelengaraan pemerintahan, artinya dengan kerja sama ini maka akan sangat mudah, pihak Pemda juga bisa undang pihak kampus sebagai tenaga ahli, karena kerja sama ini kita lakukan tentunya untuk kemajuan daerah,” ujarnya lagi.

Sementara itu Bupati Bolsel menyampaikan terima kasih dan apresiasi kepada pihak UNG yang telah mau bekerja sama dengan Pemkab Bolsel.

“Ada beberapa alasan saya untuk bekerja sama dengan pihak UNG seperti masyarakat bolsel orientasinya lanjutan studinya pasti paling banyak ke gorontalo, pasti karena lebih dwkat dan secara emosional punya kaitan, Masyarakat bolsel enam puluh persen lebih adalah suku gorontalo, juga sebagai dukungan pemda terhadap putra putri Bolsel, kami telah membangun asrama untuk anak-anak Bolsel makanya perlu adanya kerja sama ini,” ungkap bupati.

Dalam kesempatan ini Bupati juga mengakui bahwa untuk saat ini Gorontalo sudah menjadi kota pelajar, dengan UNG yang telah menjadi iconnya.

“Apa terlebih di UNG saat ini sudah di buka fakultas kedokteran ini sangat baik kalau bisa jika ada anak bolsel yang mempunyai prestasi jangan hanya 5 yang bisa diterima tapi bahkan lebih,” kata iskandar.

Bupati juga mengatakan untuk mahasiswa kuliah kerja kreatif atau KKN, Pemkab Bolsel terbuka untuk kedatangan Mahasiswa dari UNG.

Diakhir sambutanya Bupati menyampaikan untuk kerja sama tenaga ahli juga akan melakukan kerja sama sesuai kebutuhan dan Pemkab Bolsel juga setial tahunya memberikan beasiswa kepada putra-putri terbaik, baik berprestasi maupun yang kurang mampu.

Acara ini juga diisi dengan diskusi tanya jawab dari para dosen dengan Bupati Bolsel, setelah melakukan penandatangan MOU dengan UNG, Pemda Bolsel juga melanjutkan kerja sama dengan kampus swasta Binataruna yang berada dalam naungan Bina Mandiri Gorontalo.

(ADVE/Utha)

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

No More Posts Available.

No more pages to load.